
Bola.net - Buntunya negosiasi kontrak baru antara Dante dengan Bayern Munich menimbulkan sejumlah spekulasi terkait masaa depan sang defender. Meskipun kontraknya baru berakhir tahun 2016 mendatang, namun pemain 30 tahun ini menginginkan kenaikan gaji yang sejauh ini belum disepakati oleh pihak klub.
Salah satu klub yang dikabarkan meminati Dante adalah Manchester United, yang memang tengah mengalami problem di sektor bek tengah setelah Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand semakin dimakan usia sementara para bek yang lebih muda belum menunjukkan konsistensi mereka.
Setelah kemarin kabar pindahnya Dante dibantah oleh sang agen, kali ini giliran penggawa Timnas Brasil ini yang buka suara dan menyangkal dirinya ingin pindah.
"Saya bangga diincar oleh klub sebesar Manchester United, namun kenyataannya saat ini saya bermain di klub terbaik di dunia. Saya tak bisa mengharapkan yang lebih baik lagi," kata pengoleksi 10 caps bersama Selecao ini.
Dante dibeli dari Borussia Moenchengladbach pada musim panas 2012 lalu dengan harga tak sampai 5 juta Euro. Meski begitu, ia muncul menjadi sosok tak tergantikan di lini belakang Munich yang meraih gelar treble musim lalu.[initial]
(sp/mri)
Salah satu klub yang dikabarkan meminati Dante adalah Manchester United, yang memang tengah mengalami problem di sektor bek tengah setelah Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand semakin dimakan usia sementara para bek yang lebih muda belum menunjukkan konsistensi mereka.
Setelah kemarin kabar pindahnya Dante dibantah oleh sang agen, kali ini giliran penggawa Timnas Brasil ini yang buka suara dan menyangkal dirinya ingin pindah.
"Saya bangga diincar oleh klub sebesar Manchester United, namun kenyataannya saat ini saya bermain di klub terbaik di dunia. Saya tak bisa mengharapkan yang lebih baik lagi," kata pengoleksi 10 caps bersama Selecao ini.
Dante dibeli dari Borussia Moenchengladbach pada musim panas 2012 lalu dengan harga tak sampai 5 juta Euro. Meski begitu, ia muncul menjadi sosok tak tergantikan di lini belakang Munich yang meraih gelar treble musim lalu.[initial]
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 22:20 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480059/original/087062900_1769014044-IMG_5539.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480047/original/083448500_1769011227-141553.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)

