
Bola.net - Kisruh di final Liga Champions yang mempertemukan Liverpool dengan Real Madrid masih jadi perbincangan hangat sampai saat ini. Menteri Dalam Negeri Perancis, Gerald Darmanin, menuding Jurgen Klopp sebagai biang keladinya.
Seperti diketahui, laga final Liga Champions antara Liverpool melawan Real Madrid digelar di Stade de France pada Minggu (29/5/2022) lalu. Pertandingan tersebut berhasil dimenangkan Real Madrid dengan skor tipis 1-0.
Sebelum duel digelar, sempat terjadi kisruh di luar lapangan lantaran ribuan pendukung Liverpool dilarang masuk ke dalam stadion. Padahal, mereka sudah memadati area stadion sejak beberapa jam yang lalu.
Pihak kepolisian Prancis sampai harus menggunakan gas air mata tanpa pandang bulu hingga menyakiti pendukung the Reds termasuk yang masih anak-anak. Kejadian ini membuat kick-off tertunda selama 36 menit.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Jurgen Klopp Biang Keladinya?
Obrolan berjalan hingga sekarang seiring dengan munculnya fakta-fakta baru. Darmanin mengklaim bahwa 70 persen tiket adalah palsu. Ia juga mengklaim sekitar 30 hingga 40 ribu fans Liverpool yang hadir di stadion mengantongi tiket palsu dan bahkan tidak memiliki tiket sama sekali.
Lebih lanjut, Darmanin juga menuding Jurgen Klopp selaku pelatih the Reds sebagai biang keladi kejadian ini. Darmanin merujuk pada perkataan pria asal Jerman tersebut sebelum pertandingan berlangsung.
"Di tahun 2019, final antara Liverpool dan Tottenham juga mengalami masalah yang sama di Madrid. Final di Wembley beberapa tahun lalu juga memiliki masalah yang sama," kata Darmanin, dikutip Metro.co.uk.
"Ada juga pelatih Liverpool [Klopp] yang memanggil pendukung untuk bepergian ke Prancis meskipun tak memiliki tiket. Kami berhadapan dengan ribuan pendukung Inggris, beberapa dari mereka menghormati aturan dengan sempurna. Dan sedikit, tapi sangat ramai, yang mendorong pihak berwenang."
Seruan Klopp yang Dipermasalahkan
Memang benar adanya, kalau Klopp menyerukan kepada para pendukung Liverpool untuk berkunjung ke Paris meskipun tidak memiliki tiket menonton pertandingan. Ia merasa kota Paris cukup besar untuk menampung seluruh fans Liverpool.
"Jika anda tidak memiliki tiket - saya tidak ingin mengundang orang-orang ke Paris tapi kali ini [kotanya] cukup besar," kata Klopp sebelum final Liga Champions digelar.
"Saya melakukannya terakhir kali untuk Basel [final Liga Europa 2016] dan seluruh Swiss jadi seperti ini [mengepalkan tangan]. Tapi saya pikir Paris cukup besar untuk dikunjungi meski tanpa tiket dan bersenang-senang."
Sementara itu, diketahui ada sekitar hampir tiga ribu fans the Reds memiliki tiket sah tapi tak bisa masuk ke dalam stadion. Menteri Olahraga Prancis, Amelie Oudea-Castera, telah meminta UEFA untuk mengembalikan uang mereka.
(Metro.co.uk)
Baca juga:
- Gacor di Liverpool, Mohamed Salah Raih Penghargaan PFA Fans' Player of the Year (lagi)
- Bakal Ditinggal Mane, Liverpool Gercep Kontak Dembele di Barcelona
- Sadio Mane Out, Liverpool Punya Rencana Tandemkan Mohamed Salah dan Son Heung-min
- Detail Tawaran Bayern Munchen untuk Transfer Sadio Mane: Kontrak 3 Tahun, Harga 40 Juta Euro
- Mau Sadio Mane? Ini Dua Syarat yang Harus Dipenuhi
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 01:15Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
-
Liga Champions 20 Januari 2026 00:45 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 01:15 -
Liga Champions 20 Januari 2026 00:45 -
Piala Dunia 19 Januari 2026 23:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
