
Bola.net - Raphinha terpilih sebagai pemain terbaik alias man of the match Barcelona vs Bayern Munchen. Winger Brasil ini membungkus hattrick dalam kemenangan telak 4-1 Blaugrana.
Kamis 24 Oktober 2024 dini hari WIB, Barca meladeni Bayern di Estadi Lluis Companys dalam duel lanjutan Liga Champions 2024/2025. Pertandingan diprediksi sengit, mengingat riwayat pertemuan kedua tim cukup panjang.
Kali ini, Barca memetik kemenangan lewat performa meyakinkan. Raphinha membungkus hattrick (1', 45', 56') dan Robert Lewandowski menyumbang satu gol (36'). Bayern, di sisi lain, hanya membalas melalui Harry kane (18').
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Aksi dan Kontribusi Raphinha
Raphinha menyuguhkan permainan luar biasa di pertandingan ini. Dia melakukan segalanya dengan sangat baik sebagai winger kiri, baik dalam tugas defensif maupun ofensif.
Pergerakan Raphinha pun sangat efisien. Dia hanya melepas tiga percobaan tembakan dan ketiganya jadi gol. Bahkan dia hanya membuat 33 sentuhan bola sebelum ditarik keluar di menit ke-76.
Raphinha lantas terilih sebagai man of the match resmi versi UEFA's Technical Oberver Panel. Whoscored juga memberikan rapor 9,5 tertinggi di antara pemain lain di lapangan.
Statistik Barcelona vs Bayern Munchen
Tembakan: 12 - 11
Tembakan tepat sasaran: 4 - 3
Penguasaan bola: 39% - 61%
Operan: 372 - 565
Akurasi operan: 81% - 87%
Pelanggaran: 11 - 10
Kartu kuning: 0 - 2
Kartu merah: 0 - 0
Offside: 1 - 3
Tendangan sudut: 5 - 5
Susunan Pemain
BARCELONA XI: Pena, Balde, Inigo, Cubarsi, Kounde, Pedri (85' Gavi), Casado, Fermin (61' De Jong), Raphinha (76' Olmo), Yamal (85' Ansu), Lewandowski (85' Pau)
Pelatih: Hansi Flick
BAYERN MUNCHEN XI: Neuer, Davies, Min-Jae, Upamecano, Guerreiro (85' Laimer), Kimmich, Palhinha (60' Goretzka), Muller (60' Musiala), Gnabry (60' Coman), Olise (60' Sane), Kane
Pelatih: Vincent Kompany
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 25 Oktober 2025 08:52
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 25 Oktober 2025 23:41 -
Liga Inggris 25 Oktober 2025 23:27 -
Bundesliga 25 Oktober 2025 23:25 -
Liga Inggris 25 Oktober 2025 22:58 -
Liga Inggris 25 Oktober 2025 22:45 -
Liga Inggris 25 Oktober 2025 22:30
MOST VIEWED
- Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
- Hasil Arsenal vs Atletico Madrid: The Gunners Bantai Tim Tamu, Gyokeres Sumbang Dua Gol
- Hasil Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Bangkit Usai Kalah 4 Laga Beruntun, The Reds Pesta Gol di Jerman
- Sakit Hati? Usai Liverpool Libas Frankfurt di Liga Champions, Mohamed Salah Ambil Langkah Drastis
HIGHLIGHT
- 6 Pemain Manchester United Bisa Gagal Tampil di Pi...
- 5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Robert Lewandowski Se...
- 3 Pemain Manchester United yang Berpotensi Cabut J...
- Jangan Cari Penjaga Gawang MU, Ini 5 Kiper Terbaik...
- Nasib 6 Pemain MU yang Dilepas Ruben Amorim Musim ...
- 6 Striker Baru Premier League dengan Harga Fantast...
- Dari Wirtz hingga Sancho: 5 Pemain Baru Premier Le...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5392244/original/063735700_1761409080-1001002393.jpg)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/5387718/original/037455400_1761100092-Gubernur_DKI_Jakarta_Pramono_Anung.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5392218/original/010963700_1761406610-IMG_3794.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5392113/original/042064100_1761392370-Kereta_Anjlok.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5392177/original/057869200_1761402716-23184.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5392168/original/021416500_1761401838-KMF00180.jpg)

