
Bola.net - - Keinginan Inter Milan untuk mendapatkan James Rodriguez nampaknya menemui ganjalan. Tawaran Inter untuk mendapatkan James ditolak oleh Real Madrid karena nilainya dianggap terlalu rendah.
AS melansir bahwa Inter menawarkan 42 juta euro agar Madrid mau melepas bintang asal Kolombia itu. Madrid pun menolak karena mereka menilai harga itu kelewat rendah. Sebagai catatan, Madrid membeli James dari AS Monaco tiga tahun silam dengan harga 75 juta euro.
Bukan cuma Madrid yang menolak tawaran Inter. James Rodriguez kabarnya juga sudah menolak pendekatan Inter. Destinasi favorit James selanjutnya adalah Manchester United. Alasan utamanya adalah karena United akan bermain di Liga Champions musim depan sedangkan Inter tak lolos ke Eropa.
James memang sudah sulit mendapatkan tempat di tim utama Madrid. Ia kalah bersaing dengan Isco dan Asesnsio. Selain itu, James juga sudah beberapa kali menunjukkan rasa tidak puasnya secara terbuka terhadap keputusan Zidane.
Namun transfer ini masih berpeluang untuk memunculkkan kejutan lagi. Pasalnya, man United juga masih tertarik untuk mendapatkan winger Inter, Ivan Perisic. Untuk transfer ini, United dikabarkan siap membayar 30 juta pound sementara Inter meminta setidaknya 50 juta pound.
Inter dikabarkan akan melakukan banyak transfer besar musim ini. Dengan dukungan dana melimpah dari pemilik baru asal Tiongkok. Kabarnya, proyek Inter musim depan akan dipimpin oleh Luciano Spalletti yang baru saja meninggalkan Roma.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:27
Man of the Match Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Denzel Dumfries
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:03
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:42
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...