
Bola.net - - Sergio Ramos akan melakoni laga ke-600 bersama Real Madrid saat bertemu Ajax Amsterdam pada hari Kamis (14/2) mendatang. Sang pelatih, Santiago Solari, tak sungkan untuk menyumbang pujian untuk kapten timnya tersebut.
Seperti yang diketahui, Los Merengues akan bertandang ke markas Ajax guna menjalani laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Mengingat pentingnya perannya di jantung pertahanan, kemungkinan besar Sergio Ramos akan turut dimainkan.
Pada musim ini, pemain reguler Timnas Spanyol itu telah mencatatkan torehan yang menarik untuk seorang bek, yakni mencetak lebih dari 10 gol dalam satu musimnya. Itu berkat tugas sebagai eksekutor penalti yang ia dapatkan selepas Cristiano Ronaldo pergi.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Pencapaian yang Tak Mudah
Solari pun tak bisa menyembunyikan pujiannya untuk Sergio Ramos yang akan mencatatkan laga ke-600. Sebab bagi pria asal Argentina tersebut, itu bukanlah torehan yang mudah untuk dicapai di klub sekelas Real Madrid.
"Bermain 600 pertandingan untuk Real Madrid tidaklah mudah," tutur Solari saat ditanya mengenai pencapaian Ramos di konferensi persnya, dikutip dari Goal.
"Real Madrid yang bersejarah ini sudah melekat dalam karakternya, jadi kami harap dia bisa memainkan lebih banyak lagi di Real Madrid," lanjutnya.
Menghormati Ajax
Madrid datang ke Amsterdam Arena dengan modal lima kemenangan beruntun di La Liga, sedangkan Ajax sempat mencatat hasil negatif yakni kekalahan 2-6 atas Feyenoord. Tapi catatan itu tak cukup untuk membuat Solari bisa merasa berleha-leha.
"Saya tidak yakin ini adalah masa yang buruk untuk mereka. Saya tak yakin. Saya pikir mereka menjalani musim dengan baik. Saya telah melihat banyak pertandingan dan mereka bermain dengan baik," lanjut pria berumur 42 tahun itu.
"Ini adalah sepak bola. Selalu ada lawan dan anda harus menghormati mereka semua. Saya harap kami bermain dengan performa yang serius, seperti yang dilakukan tiga hari lalu. Itu adalah harapan maksimal saya," tandasnya.
Pertemuan antara Real Madrid dengan Ajax terjadi pada fase grup Liga Champions musim 2012-2013 silam. Kala itu, Los Merengues yang masih diasuh oleh Jose Mourinho berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor telak 4-1.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video Chelsea yang kalah 0-6 dari Manchester City di Premier League menjadi bahan olok-olokan di media sosial. Seperti apa ejekan tersebut?
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:00
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:38
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:22
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
MOST VIEWED
- Kenan Yildiz, Real Madrid, dan Stadion Bernabeu: Mimpi Masa Kecil yang Jadi Kenyataan!
- Jadwal Siaran Langsung Liga Champions di SCTV Malam Ini, Selasa 21 Oktober 2025
- Prediksi Arsenal vs Atletico Madrid 22 Oktober 2025
- Hasil Arsenal vs Atletico Madrid: The Gunners Bantai Tim Tamu, Gyokeres Sumbang Dua Gol
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...