
Bola.net - Bola.net - Manchester United menjalani start yang kurang bagus bersama Jose Mourinho musim ini. Mereka menelan dua kekalahan empat pertandingan awal Premier League.
Setelah menelan dua kekalahan beruntun, Setan Merah bisa meraih kemenangan atas Burnley. Kemenangan tersebut tentu saja meningkatkan kepercayaan diri anak asuh Mourinho itu.
Start yang buruk membuat Mourinho berada dalam tekanan besar. Manajemen Setan Merah memainkan peran besar atas kesulitan yang dialami klub sejauh ini.
Mereka tidak memberikan pemain yang diminta Mourinho pada bursa transfer musim panas kemarin. Namun, United bisa memperbaiki kesalahan mereka dengan mendatangkan pemain baru di bursa transfer musim dingin.
Berikut ini empat pemain yang bisa menjadi target Manchester United di bursa transfer Januari seperti dilansir Sportskeeda.
Harry Maguire

Setelah penampilan yang solid di Piala Dunia, Harry Maguire diminati banyak klub. United merupakan salah satu klub yang dikabaran tertarik merekrut sang pemain.
Namun, Leicester City meminta 75 juta pounds untuk pemain berusia 25 tahun tersebut. Akibatnya, manajemen Setan Merah memutuskan untuk tidak merekrut Maguire.
United sebelumnya punya kesempatan untuk merekrut Maguire dari Hull City hanya seharga 15 juta pounds. Mereka sekarang harus membayar lima kali lipat jika ingin merekrutnya sekarang.
Toby Alderweireld

Bek tengah lainnya yang dikaitkan dengan United adalah Toby Alderweireld. Dia merupakan bek tangguh untuk Tottenham dan bermain bersama Jan Vertonghen dan Davinson Sanchez.
Pertahanan Manchester United bisa dibilang sangat rapuh. Mereka sudah kemasukan tujuh gol dari empat pertandingan.
Setelah Mourinho menyatakan tidak tahu susunan empat bek terbaiknya di United, mereka harus mendatangkan bek tengah baru di musim dingin. Alderweireld harus dipertimbangkan United.
Andrea Belotti

Sebelumnya ada rumor kuat bahwa Andrea Belotti bisa pindah ke Manchester United. Namun, setelah Setan Merah merekrut Romelu Lukaku, rumor tersebut mereda.
Namun, setelah Marcus Rashford dan Anthony Martial bergeser ke sayap, United pasti akan mendapatkan keuntungan jika Andrea Belotti menjadi pelapis Lukaku.
Belotti adalah tipe striker yang akan sangat cocok dengan gaya permainan Jose Mourinho. Dia pasti akan memberikan banyak gol untuk United.
Douglas Costa

Douglas Costa sudah masuk dalam radar Manchester United. Kecepatan dan skill pemain Brasil itu sangat dibutuhkan di sayap kanan Manchester United.
Punya kaki kiri yang kuat, Costa bisa jadi pilihan yang tepat untuk United. Kombinasi skill dan kecepatan membuat Costa menjadi sosok yang ditakuti defender lawan.
United saat ini tidak punya pemain sayap kanan yang lincah. Dengan Juan Mata dan Jesse Lingard berbagi tanggung jawab, kedatangan Costa akan menambah variasi serangan United.(skd/ada)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50
MOST VIEWED
- 4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
- Michael Carrick Hanya Interim, 10 Kandidat Manajer Permanen Man United Musim Depan: Dari Enzo Maresca, Xabi Alonso hingga Zinedine Zidane
- 6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5080102/original/008701700_1736158590-20250106-Dapur_MBG-MER_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478858/original/039728300_1768953282-vinicius-junior-alvaro-arbeloa-real-madrid.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)
