
Bola.net - Jordan Henderson telah merampungkan kepindahannya ke Al-Ettifaq pada bursa transfer musim panas 2023 ini. Gelandang berusia 33 tahun itu pun mendapatkan gaji fantastis di klub Arab Saudi tersebut.
Henderson hengkang setelah 12 musim membela Liverpool. Al-Ettifaq menebus kapten The Reds tersebut seharga 12 juta pounds.
Di klub barunya, Henderson dikontrak sampai musim panas 2026. Dia mendapatkan gaji 700 ribu pounds per pekan dari Al-Ettifaq.
Angka itu naik tiga kali lipat lebih dibanding gaji Henderson di Liverpool. Semasa membela The Reds, Henderson digaji 200 ribu pounds per pekan
Dengan gaji tersebut, Henderson menjadi pesepak bola asal Inggris dengan bayaran tertinggi. Dia mengalahkan rekan senegaranya yang bermain di Premier League.
Berikut ini lima pemain asal Inggris dengan gaji tertinggi di dunia.
5. Jack Grealish

Jack Grealish didatangkan Manchester City dari Aston Villa pada 2021. The Citizens mengeluarkan 117,5 juta euro untuk memboyong Grealish ke Etihad Stadium.
Grealish dikontrak Manchester City sampai tahun 2017. Gelandang serang asal Inggris tersebut mendapat bayaran sebesar 300 ribu pounds per pekan.
Sampai sejauh ini, Grealish sudah memainkan 89 pertandingan di semua kompetisi bersama The Citizens. Dia mampu mencetak 11 gol dan 15 assist dari penampilannya tersebut.
4. Raheem Sterling

Raheem Sterling meraih banyak gelar selama memperkuat Manchester City. Winger asal Inggris tersebut kemudian pindah ke Chelsea pada musim panas 2022.
Sterling merapat ke Stamford Bridge dengan biaya transfer yang mencapai 56,2 juta euro. Sterling mendapat kontrak sampai tahun 2027 di klub asal London tersebut.
Di Chelsea, Sterling mendapat bayaran sebesar 325 ribu per pekan. Dia sudah mencetak sembilan gol dan empat assist dari 38 pertandingan di semua kompetisi.
3. Jadon Sancho

Jadon Sancho bergabung dengan Manchester United pada bursa transfer musim panas 2021. Winger asal Inggris berusia 23 tahun tersebut direkrut dari klub Jerman Borussia Dortmund.
Sampai sejauh ini, Sancho sudah memainkan 79 pertandingan di semua kompetisi bersama Setan Merah. Sancho mampu mencetak 12 gol dan enam assist dari penampilannya tersebut.
Sancho menjadi salah satu pemain muda berpenghasilan tertinggi di Premier League. Dia dikontrak sampai tahun 2026 dan mendapat bayaran sebesar 350 ribu pounds per pekan.
2. Marcus Rashford

Marcus Rashford belum lama ini meneken kontrak baru bersama Manchester United. Rashford akan bermain di Old Trafford sampai tahun 2028 mendatang.
Dengan kontrak barunya itu, Rashford tentu saja mendapat kenaikan gaji. Penyerang asal Inggris tersebut sekarang mendapat bayaran sebesar 375 ribu pounds per pekan.
Sampai sejauh ini, Rashford sudah memainkan 359 pertandingan di semua kompetisi. Dia berhasil mencetak 123 dan 68 assist dari penampilannya tersebut.
1. Jordan Henderson

Setelah 12 musim membela Liverpool, Jordan Henderson pindah ke Arab Saudi. Henderson memutuskan pindah ke Al-Ettifaq.
Al-Ettifaq merekrut Henderson dengan biaya transfer sebesar 12 juta pounds. Henderson dikontrak sampai musim panas 2026.
Henderson mendapat kenaikan gaji yang signifikan setelah bergabung dengan Al-Ettifaq. Dia dibayar 700 ribu pounds per pekan.
Sumber: The Sun
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 18:27 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23
MOST VIEWED
- 4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
- Michael Carrick Hanya Interim, 10 Kandidat Manajer Permanen Man United Musim Depan: Dari Enzo Maresca, Xabi Alonso hingga Zinedine Zidane
- 6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5453730/original/031694300_1766490130-Menteri_Perumahan_dan_Kawasan_Permukiman__PKP___Maruarar_Sirait-23_Desember_2025a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
