
Bola.net - Chelsea termasuk cukup sering membeli pemain yang berasal dari Prancis. Yang terbaru, The Blues berhasil mendatangkan bek tengah Benoit Badiashile.
Badiashile didatangkan Chelsea dari AS Monaco. Pemain berusia 21 tahun tersebut ditebus dengan biaya yang mencapai 38 juta euro.
Biaya transfer yang dikeluarkan Chelsea itu membuat Badiashile masuk dalam buku rekor klub tersebut. Mantan pemain Monaco tersebut menjadi salah satu rekrutan termahal The Blues yang berasal dari Prancis.
Selain Badiashile ada sejumlah pemain lain yang masuk ke dalam daftar tersebut. Di antara mereka, ada yang masih berseragam Chelsea, tapi ada juga yang sudah hengkang ke klub lain.
Siapa saja pemain Prancis termahal dalam sepanjang sejarah Chelsea? Berikut lima pemain di antara mereka.
5. Claude Makelele

Claude Makelele dikenal sebagai gelandang bertahan yang berpengaruh. The Blues mendatangkan Makelele pada tahun 2003 dari Real Madrid dengan biaya sebesar 20 juta euro.
Selama lima tahun sebagai pemain Chelsea, Makelele membuat 217 penampilan di semua kompetisi. Dia berhasil menyumbang dua gol dari penampilannya tersebut.
Di Chelsea, Makelele juga sempat mengangkat dua gelar Premier League, Piala FA dan dua Piala Liga. Makelele akhirnya berpisah dengan The Blues pada 2008 dengan bergabung PSG.
4. N'Golo Kante

N’Golo Kante telah memperkuat Chelsea sejak tahun 2016. Gelandang jangkar asal Prancis tersebut diboyong dari Leicester City dengan biaya 35,8 juta euro.
Chelsea ternyata tidak sia-sia mendatangkan Kante ke Stamford Bridge. Pemain berusia 31 tahun itu sudah membantu The Blues meraih gelar Premier League, Liga Europa dan Liga Champions.
Selama berseragam Chelsea, Kante tercatat sudah memainkan 262 pertandingan di semua kompetisi. Dia berhasil menyumbang 13 gol dan 15 assist dari penampilannya tersebut.
3. Benoit Badiashile

Benoit Badiashile menjadi pemain Prancis terbaru yang direkrut oleh Chelsea. Dia datang ke Stamford Bridge setelah ditebus dari AS Monaco dengan biaya yang mencapai 50 juta euro.
Badiashile sudah sepakat untuk menandatangani kontrak berdurasi tujuh setengah tahun dengan Chelsea. Artinya, Badiashile akan berseragam The Blues hingga Juni 2030.
Sebelumnya, Badiashile bermain untuk Monaco dalam 135 pertandingan di semua kompetisi. Bek asal Prancis tersebut menyumbang enam gol dan tiga assist dari penampilannya tersebut.
2. Tiemoue Bakayoko

Untuk memperkuat lini tengahnya, Chelsea mendatangkan Tiemoue Bakayoko pada 2017. Gelandang asal Prancis tersebut ditebus dari AS Monaco dengan biaya yang mencapai 40 juta euro.
Meski dibeli dengan harga mahal, Bakayoko tak berhasil menjadi pemain reguler Chelsea. Dia lebih banyak dpinjamkan ke klub lain seperti AC Milan, AS Monaco dan Napoli.
Bakayoko tercatat hanya memainkan 43 pertandingan di semua kompetisi untuk Chelsea dengan mencetak tiga gol dan tiga assist. Kontraknya bersama Chelsea akan habis pada tahun ini.
1. Wesley Fofana

Wesley Fofana menjadi pemain Prancis termahal yang pernah dibeli Chelsea. Fofana bergabung dengan The Blues pada musim panas 2022.
Ketika itu, Chelsea mengeluarkan 80,4 juta euro untuk mendapatkan tanda tangan Fofana. Pemain berusia 22 tahun itu dikontrak sampai tahun 2029 di Stamford Bridge.
Sayangnya, Fofana menderita cedera parah setelah bergabung dengan Chelsea. Alhasil, Fofana baru mencatatkan empat penampilan dengan seragam The Blues.
Sumber: Transfermarkt
Baca Juga:
- 5 Pemain yang Bisa Bantu Liverpool Menghemat Pengeluaran di Bursa Transfer Januari 2023
- 5 Kiper yang Bisa Dibeli Chelsea
- 5 Pemain yang Paling Sering Buang Peluang di Premier League 2022/23, Darwin Nunez Jagonya
- 5 Penyerang yang Bisa Merapat ke Arsenal pada Januari 2023
- 5 Pemain Mahal yang Tak berjodoh dengan Chelsea
- 5 Rekrutan Termahal di Bursa Transfer Januari, Adakah yang Sukses?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:47Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:41 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:24 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:14
MOST VIEWED
- 4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
- Michael Carrick Hanya Interim, 10 Kandidat Manajer Permanen Man United Musim Depan: Dari Enzo Maresca, Xabi Alonso hingga Zinedine Zidane
- 6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479054/original/023192900_1768966411-1000752976.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
