
Bola.net - Manchester City dan Manchester United akan saling berhadapan pada pekan ke-28 Premier League 2021/2022. Duel bertajuk Derby Manchester tersebut bakal digelar di Etihad Stadium, Minggu (6/3/2022) malam WIB.
Duel Man United vs Man City ini diprediksi bakal berlangsung sengit. Pasalnya, kedua tim sama-sama ingin meraih kemenangan dalam pertandingan ini.
Man City saat ini berada di puncak klasemen Premier League dengan koleksi 66 poin. Sedangkan Man United menghuni urutan keempat dengan torehan 47 angka.
Derby Manchester selalu menjadi laga yang paling dinantikan. Menariknya, ada sejumlah pemain yang mungkin akan menjalani debut di Derby Manchester pada akhir pekan nanti.
Siapa saja? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Jack Grealish
Jack Grealish datang ke Manchester City pada bursa transfer musim panas dengan biaya yang sangat mahal. Dia direkrut dari Aston Villa dengan biaya transfer ysng mencapai 117,5 juta euro.
Grealish hanya duduk di bangku cadangan pada derby Manchester pertama musim ini di pekan ke-11 Premier League. Dia berpeluang diturunkan Josep Guardiola pada laga kontra Manchester United di akhir pekan nanti.
Raphael Varane
Manchester United merekrut Raphael Varane dari Real Madrid pada awal musim ini. Setan Merah mengeluarkan 40 juta euro untuk mendatangkan bek asal Prancis tersebut ke Old Trafford.
Karena cedera, Varane absen membela MU pada derby Manchester jilid pertama musim ini. Namun, dia berpeluang tampil sejak menit awal melawan Manchester City pada akhir pekan ini.
Nathan Ake
Nathan Ake datang ke Manchester City pada musim lalu. Namun, sampai sejauh ini pemain belakang asal Belanda tersebut masih belum mendapat kesempatan untuk turun dalam laga derby Manchester.
Ake sendiri saat ini baru diberikan kesempatan bermain sebanyak 31 kali di Manchester City. Dirinya masih kesulitan bersaing dengan Ruben Dias, Aymeric Laporte dan John Stones.
Diogo Dalot
Aaron Wan-Bissaka selama ini sering dipercaya untuk mengisi posisi bek kanan Manchester United. Situasi tersebut membuat Diogo Dalot jarang mendapat kesempatan tampil di atas lapangan.
Dalot sendiri sudah tampil dalam 20 pertandingan di semua kompetisi musim ini. Ralf Rangnick berpeluang menurunkan Dalot dalam pertandingan kontra Manchester City pada akhir pekan nanti.
Edinson Cavani
Pada Derby Manchester sebelumnya, Edinson Cavani mengalami cedera sehingga tidak bisa terlibat. Namun, dia berpeluang besar tampil dari bangku cadangan dalam pertandingan melawan Manchester City pada akhir pekan ini.
Penyerang berkebangsaan Uruguay tersebut didatangkan Setan Merah dengan status bebas transfer pada musim lalu. Cavani telah mengumpulkan 19 gol dari 54 pertandingan bersama Manchester United.
Anthony Elanga
Bintang muda Manchester United Anthony Elanga tengah menjadi buah bibir. Pemain berusia 19 tahun tersebut mendapat banyak kesempatan bermain dari Ralf Rangnick belakangan ini.
Pada musim ini, Elanga sudah dimainkan dalam 15 pertandingan di semua kompetisi. Sang pemain berhasil menyumbang tiga gol dari penampilannya tersebut.
Sumber: berbagai sumber
Baca Juga:
- 10 Pemain Termahal Dalam Derby Manchester: Man City Dominan
- Bagaimana Nasibnya? 5 Pemain yang Gabung Real Madrid Bareng Luis Figo
- 5 Gelandang Berkualitas yang Bisa Pindah di Bursa Transfer Musim Panas 2022
- 6 Pemain Klub Calon Degradasi yang Bisa Digaet MU, Ada Christian Eriksen
- 5 Pemain Barcelona yang Berpotensi Cabut Pada Musim Panas 2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:16
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:46
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:16
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:01
MOST VIEWED
- 4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
- Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepelatihan Tersingkat di Premier League
- 6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
- 9 Pemain yang Telah Mencetak Lebih dari 400 Gol di Klub Sejak 2000: Harry Kane Ikuti Messi & Ronaldo
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...