
Bola.net - - Pelatih Arema FC, Aji Santoso mengaku senang Persib Bandung menurunkan Michael Essien sejak awal. Sebab, dengan demikian laga lawan Persib disebutnya jadi kian menarik.
Arema FC melawat ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (15/4/2017) pada laga perdananya di kompetisi Liga 1 melawan Persib. Pertandingan tersebut berlangsung cukup seru namun hanya berakhir dengan skor, 0-0.
Pada laga tersebut, Persib tampil dengan kekuatan terbaiknya. Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman juga memainkan Essien sejak menit awal.
Aji senang dengan keputusan Djadjang tersebut. Terlebih sebelum laga dimulai, Aji berharap semua pemain Marquee Player Persib dimainkan.
"Saya dari awal sudah sampaikan kalau saya ingin Marquee Player mereka dipasang mulai menit awal agar pertandingan bisa berjalan seru. Tapi yang dipasang di awal tadi hanya Essien," ujar Aji usai pertandingan.
Essien sendiri tidak tampil penuh di laga tersebut. Mantan pemain Chelsea, AC Milan, dan Real Madrid itu ditarik pada pertengahan babak kedua dan digantikan Dedi Kusnandar.
Sementara itu, Carlton Cole lebih dahulu duduk di bangku cadangan. Djadjang baru memainkan striker asal Inggris tersebut pada babak kedua.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 17 November 2025 15:06 -
Otomotif 17 November 2025 15:05 -
Bola Indonesia 17 November 2025 15:00 -
News 17 November 2025 14:51 -
Bola Indonesia 17 November 2025 14:48 -
News 17 November 2025 14:36
MOST VIEWED
- Daftar Lengkap Pemenang FIFA Puskas Award: Dari Cristiano Ronaldo, Pemain Malaysia, hingga Peluang Rizky Ridho
- Kata-Kata Berkelas Rizky Ridho Usai Masuk Nominasi Puskas Award 2025: Jujur, Saya Tidak Pernah Membayangkan Akan Sejauh Ini
- Gol Spektakuler Rizky Ridho Masuk Nominasi Puskas Award 2025, Sejajar dengan Declan Rice dan Lamine Yamal
- Hasil Sidang Komdis PSSI Putuskan Denda Persib Rp115 Juta, Rinciannya Flare Rp60 Juta, Pelemparan Botol Rp30 Juta, Suporter Away Rp25 Juta
HIGHLIGHT
- 6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penan...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...












:strip_icc()/kly-media-production/medias/5303598/original/026021800_1754114147-WhatsApp_Image_2025-08-02_at_10.51.05_5933db21.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5415180/original/043251200_1763363038-IMG_2892.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5415041/original/091008600_1763358216-helwa.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413581/original/053676600_1763178951-PHOTO-2025-11-15-08-34-01.jpg)

