
Bola.net - - Arema FC tak mau main-main berburu sosok tambahan pelatih untuk memperkuat komposisi tim pelatih mereka. Tak hanya mencari pelatih lokal, klub berlogo singa mengepal ini juga membidik pelatih asing untuk mengisi posisi tersebut.
"Tidak harus lokal," tegas General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, pada .
"Kalau memang ada pelatih asing yang memenuhi syarat, mengapa tidak? Tak ada masalah. Kami kan juga ingin membalik kelaziman bahwa pelatih lokal adalah asisten pelatih asing," sambungnya.
Sebelumnya, Arema FC mencari tambahan untuk mengisi posisi asisten pelatih kepala. Menurut Ruddy, ada dua alasan utama di balik upaya pencarian mereka ini, yaitu: mengantisipasi lowongnya posisi pelatih kepala ketika Joko Susilo mengikuti kursus Lisensi AFC Pro tahun ini dan memenuhi persyaratan bahwa klub profesional wajib memiliki asisten pelatih kepala berlisensi minimal A AFC.
Sementara itu, Ruddy menyebut saat ini sudah ada beberapa nama pelatih yang masuk dalam daftar bidikan Arema. Namun, saat ini belum ada sosok pelatih asing yang masuk.
"Kalau memang ada yang berminat, silahkan saja kirim curriculum vitae. Kami terbuka saja," tuturnya.
Lebih lanjut, Ruddy menyebut bahwa manajemen Arema FC tak menetapkan tenggat tertentu ihwal perburuan sosok asisten pelatih kepala tersebut. Hal ini, sambung manajer asal Madiun ini, tak lepas dari tiadanya tenggat pendaftaran pelatih di kompetisi.
"Kami memang tak mau terburu. Namun, tentu saja kami harus tetap bergerak cepat dalam mencari tambahan asisten pelatih ini," ia menandaskan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 14 Januari 2026 21:22BRI Super League: Brasil Dominasi Daftar Pencetak Gol Putaran Pertama
-
Tim Nasional 14 Januari 2026 17:04Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 15 Januari 2026 10:26 -
Otomotif 15 Januari 2026 10:18 -
Liga Inggris 15 Januari 2026 10:15 -
Liga Inggris 15 Januari 2026 10:04 -
Liga Inggris 15 Januari 2026 10:01 -
Liga Italia 15 Januari 2026 10:00
MOST VIEWED
- Thom Haye Dapat Ancaman Pembunuhan Setelah Bawa Persib Menang 1-0 atas Persija: Saya Minta Berhenti
- Beckham Putra soal Bruno Tubarao Dikartu Merah Usai Injak Kakinya: Alhamdulillah Mereka Selalu Terpancing Ketengilan Saya
- Pelatih Persija Jawab Rumor Kedatangan Fajar Fathur Rahman Usai Kalah dari Persib
- Rencana Besar John Herdman: 3 Minggu Lagi Staf Pelatih Timnas Indonesia Rampung, Prioritaskan Talenta Lokal
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5440776/original/031982600_1765444337-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5473048/original/077316300_1768385202-Screenshot_2026-01-14_170226.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5331204/original/078939100_1756389482-IMG-20250828-WA0030.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5473473/original/016061600_1768446086-PHOTO-2026-01-15-09-28-56.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5473449/original/068005600_1768444849-1000776522.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4051482/original/065746100_1655119052-Pengerukan-Lumpur-Waduk-Pluit-IQBAL-8.jpg)

