
Bola.net - - Arema FC tak mau main-main menatap laga pamungkas mereka di ajang Grup E Piala Presiden 2018. Kendati, secara matematis hanya membutuhkan hasil seri, Arema tetap menargetkan kemenangan.
Saat ini Arema FC memuncaki klasemen sementara Grup E Piala Presiden 2018. Dendi Santoso dan kawan-kawan, kendati memiliki raihan poin sama, empat, dengan Bhayangkara FC, berada di puncak karena memiliki selisih gol lebih baik.
Dari dua pertandingan, Arema mencetak lima gol dan kebobolan tiga gol. Sementara, Bhayangkara mencetak dua gol dan kebobolan satu gol.
Arema FC dan Bhayangkara FC akan berhadapan pada pamungkas mereka di Grup E. Pertandingan ini dijadwalkan dihelat di Stadion Kanjuruhan, Selasa mendatang.
"Kami memang hanya butuh hasil seri. Namun, kami tetap ingin yang terbaik," ujar Pelatih Arema FC, Joko Susilo.
Menurut Joko, mereka tak mau meremehkan situasi yang dihadapi saat ini. Pelatih yang karib disapa Gethuk ini menilai menyepelekan kondisi yang dihadapi bakal bisa berbuah petaka bagi timnya.
"Kalau bisa menang, mengapa tidak berusaha meraih kemenangan? Kan ini justru lebih safe?" tuturnya.
Gethuk menegaskan tak bakal mudah bagi Arema meraih kemenangan kala menghadapi Bhayangkara FC. Pasalnya, skuat besutan Simon McMenemy tersebut memiliki skuat mumpuni. "Namun, kami harus siap. Kami harus fokus jelang pertandingan tersebut," tutupnya. (den/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 30 Desember 2025 11:25Tempat Menonton Arema FC vs Persita Tangerang: Tayang di TV Mana?
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 3 Januari 2026 05:58 -
Liga Italia 3 Januari 2026 05:16 -
Asia 3 Januari 2026 04:59 -
Liga Italia 3 Januari 2026 04:47 -
Liga Italia 3 Januari 2026 04:40 -
Liga Spanyol 3 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Laga Final Juara Paruh Musim BRI Super League 2025/26: Persib Bandung Vs Persija Jakarta
- Rumor Federico Barba Tinggalkan Persib Hidup Lagi, Disebut Selangkah Lagi Bergabung dengan Pescara di Serie B
- Media Jepang Nilai Persib Lebih Diunggulkan Saat Hadapi Ratchaburi di 16 Besar ACL 2
- Benarkah Persija Mengincar Ezra Walian dan Jaja untuk Putaran 2 BRI Super League? Mohamad Prapanca Menjawabnya
HIGHLIGHT
- 3 Pemain Terbaik Dunia Versi Luka Modric: Lamine Y...
- 5 Pemain yang Bisa Dibidik Liverpool di Januari Ji...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461330/original/076904400_1767371828-1000888152.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461241/original/028256500_1767349781-IMG_7311.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461317/original/005287200_1767368421-IMG_6209.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5461315/original/017165100_1767366829-ekspresi-prabowo-dengar-pemikiran-ahy-soal-pemulihan-pasca-bencana-di-aceh-c08beb.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5461312/original/069463400_1767366193-prabowo-dinynyiri-3c8419.jpg)
