
Bola.net - Bomber Persib Bandung, David da Silva mengambil sisi positif dari penundaan Liga 1 2022/2023. Penundaan ini dimanfaatkannya untuk berkumpul bersama keluarga.
Seperti diketahui, Liga 1 musim ini harus disetop sementara, imbas dari tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022 yang menyebabkan seratusan orang tewas dan luka-luka. Belum ada kejelasan kapan kompetisi kasta tertinggi sepak bola di Tanah Air itu akan bergulir lagi.
“Saat ini saya memiliki banyak waktu untuk bermain bersama anak-anak dan keluarga di rumah," ujar David da Silva, disadur dari laman klub, Jumat (14/10).
"Itu tentunya membuat pikiran saya menjadi lebih segar saat kembali beraktivitas bersama Persib,” katanya menambahkan.
Sedih Liga 1 Ditunda
Di sisi lain, penyerang asal Brasil ini merasa sedih dengan penundaan Liga 1 2022/2023. Namun, ia mengatakan jika jeda ini merupakan salah satu langkah yang cukup baik.
“Ketika saat ini mendapatkan libur, saya merasa bingung. Harus menikmatinya atau sedih. Kita tahu situasi seperti ini,” tutur David da Silva.
“Saya sedikit bersedih karena kami sudah mempersiapkan diri dengan sangat baik. Tapi, kemanusiaan harus lebih diutamakan. Saya berharap ke depannya situasi bisa lebih baik lagi,” imbuhnya.
Adapun sebelum ditunda, Liga 1 2022/2023 sudah memasuki pekan ke-11. Dalam pekan tersebut, Persib seharusnya menjamu rivalnya, Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), pada 2 Oktober 2022.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477533/original/029468100_1768839719-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)

