
Bola.net - Mantan gelandang Persebaya Surabaya, Raphael Maitimo kabarnya diminati klub peserta Liga 2, Bogor FC. Setelah tim berjuluk Laskar Kujang tersebut mendatangkan pemain naturalisasi asal Uruguay, Cristian Gonzales.
Namun, saat dikonfirmasi mengenai kabar itu, Maitimo mengaku belum mendapat tawaran dari klub yang berbasis di Kota Bogor, Jawa Barat tersebut. Bahkan belum ada perwakilan manajemen yang berkomunikasi dengannya.
"Saya kurang tahu tentang itu, belum (ada komunikasi)," kata Raphael Maitimo ketika dihubungi oleh Bola.net.
Tetapi, Maitimo mengaku sudah mendapatkan tawaran dari lima klub di Indonesia yang semuanya merupakan penghuni kasta tertinggi Liga Indonesia. Dan juga dipastikan tidak ada nama Bogor FC di dalamnya.
"Saya enggak boleh bilang (nama klubnya), dan saya selalu berkomunikasi serius (dengan lima klub tersebut)," sambungnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Sudah Pulih Total
Lebih lanjut, Maitimo menegaskan bahwa dirinya tetap membuka diri jika ada tawaran yang datang ke padanya. Baik dari klub dalam Negeri maupun tim dari luar, untuk melanjutkan karirnya.
Maitimo juga sudah pulih dari cedera yang dideritanya. Ia juga sudah berada di Jakarta dan melakukan latihan secara mandiri sambil menunggu kesempatan bergabung dengan klub yang membutuhkannya.
"Saya sudah pulih total selama 2,5 bulan. Sekarang saya di Jakarta dan latihan sendiri. Semua aman, tidak ada masalah," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 10:19
6 Pemain Timnas Indonesia Absen dari Latihan Persib, Bojan Hodak Menjelaskan
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 18:40
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 18:09
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:44
-
Bola Indonesia 21 Oktober 2025 17:38
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:33
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:01
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...