
Bola.net - Persib Bandung melanjutkan tren tanpa kekalahan mereka di BRI Liga 1 2023/2024. Berhadapan dengan Arema FC, Maung Bandung bermain imbang dengan skor 2-2.
Persib Bandung berhasil unggul terlebih dahulu melalui penalti David da Silva dan Ciro Alves. Namun Arema mampu menyamakan kedudukan berkat gol Dedik Setiawan dan Gustavo Almeida.
Berkat hasil ini Persib Bandung tertahan di peringkat kedua klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024 dengan raihan 35 poin. Sementara tambahan satu poin ini membuat Arema FC juga tertahan di peringkat 16 dengan raihan 18 poin.
Simak jalannya pertandingan di bawah ini.
Babak Pertama
Pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GLBA) berjalan dengan sengit. Kedua tim intens melepaskan serangan sejak awal laga.
Laga baru berjalan delapan menit, Persib mendapatkan hadiah penalti setelah tendangan Levy Madinda mengenai tangan bek Arema FC. David da Silva yang menjadi eksekutor penalti berhasil menaklukkan Julian Schwarzer sehingga Persib unggul 1-0 atas tim tamu.
Tertinggal 1-0, Arema langsung menggenjot serangan mereka. Hasilnya berbuah manis, karena di menit ke-16 Arema berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Berawal dari serangan balik, Charles Lokolingoy melepaskan tembakan yang ditepis Teja Paku Alam, bola muntah langsung disambar Dedik Setiawan menjadi gol.
Gol ini membuat jalannya pertandingan semakin seru. Kedua tim sama-sama melakukan jual beli serangan di antara kedua tim.
Di menit ke-26 Persib berhasil mengubah kedudukan menjadi 2-1. David da Silva melepaskan umpan chip kepada Ciro Alves yang lolos dari jebakan offside sebelum penyerang asal Brasil itu menceploskan bola ke gawang Arema FC.
Di sisa babak kedua baik Arema dan Persib sama-sama melakukan jual beli serangan. Namun skor 2-1 bertahan hingga turun minum.
Simak jalannya pertandingan di bawah ini.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, jalannya pertandingan tidak berubah. Kedua tim melakukan jual beli serangan sejak awal laga.
Di 10 menit awal pertandingan, Persib tampil lebih menekan. Sejumlah peluang mereka lepaskan namun sayang tidak dikonversi dengan baik menjadi gol.
Di menit ke-56, gawang Persib justru bobol. Adalah Gustavo Almeida yang sukses mencatatkan namanya di papan skor setelah ia mengonversi umpan dari Charles Lokolingoy. Skor kembali sama kuat 2-2.
Gol Gustavo ini membuat Persib seakan tertampar. Maung Bandung lantas meningkatkan intensitas serangan mereka. Serangan bertubi-tubi diarahkan ke gawang Arema FC, di mana lini pertahanan Arema dan Julian Schwarzer benar-benar tampil solid untuk meredam serangan-serangan tuan rumah.
Hingga masa injury time, Arema FC berhasil meredam serangan-serangan tuan rumah. Sehingga skor akhir tetap bertahan 2-2 dan kedua tim harus puas berbagi satu poin di laga ini.
Susunan Pemain Kedua Tim
Persib Bandung (4-2-3-1): Teja Paku Alam; Putu Gede Juni Antara, Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, Edo Febriansah; Rachmat Irianto, Marc Klok; Ciro Alves, Levy Madinda, Beckham Putra; David da Silva
Pelatih: Bojan Hodak
Arema FC (4-4-2): Julian Schwarzer; Achmad Figo, Syaeful Anwar, Charles Raphael, Achmad Maulana; Ginanjar Wahyu, Jayus Hariono, Ariel Lucero, Dedik Setiawan; Charles Lokolingoy, Gustavo Almeida
Pelatih: Fernando Valente
Statistik Pertandingan
Persib Bandung - Arema FC
Goals: 2-2
Shots on Target: 6-3
Posession: 47%-53%
Fouls: 7-13
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:43Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:10 -
Liga Champions 20 Januari 2026 10:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 09:56 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
