
Bola.net - Persija Jakarta meraih poin penuh pada lawatan ke markas PSS Sleman di pekan ke-6 BRI Liga 1 2023/2024. Pada duel yang dimainkan di Stadion Maguwoharjo, Macan Kemayoran meraih kemenangan dengan skor 1-3 atas sang tuan rumah.
Persija unggul 1-0 pada menit ke-16 lewat gol Hanif Sjahbandi. Pada menit ke-24, gol Firza Andika menggandakan keunggulan Persija. Babak pertama berakhir dengan skor 2-0 untuk Persija.
Pada menit ke-52, Ryo Matsumura membuat skor menjadi 3-0. Persija semakin di atas angin. PSS Sleman baru mampu memperkecil kedudukan pada menit ke-72 dari aksi Jonathan Bustos. Skor menjadi 3-1 dan bertahan hingga laga usai.
Persija meraih kemenangan tandang pertama mereka dan kini berada di puncak klasemen BRI Liga 1 dengan 11 poin. PSS Sleman melanjutkan catatan belum pernah menang di kandang dan kini berada di posisi ke-15 dengan enam poin.
Susunan Pemain
PSS Sleman: Anthony Pinthus; Leonard Tupamahu, Thales, Nikson Ansanay, Ibrahim Sanjaya; Wahyudi Setiawan Hamisi, Jonathan Bustos, Kim Jeffrey Kurniawan; Yevhen Bokhashvili, Kei Sano, Ricky Cawor.
Pelatih: Marian Mihail
Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa; Rizky Ridho, Hanif Sjahbandi, Ondrej Kudela; Firza Andika, Rio Fahmi, Maciej Gajos, Syahrian Abimanyu; Ryo Matsumura, Riko Simanjuntak, Witan Sulaiman.
Pelatih: Thomas Doll
Klasemen BRI Liga 1 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:09
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:46
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:36
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:28
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...