
Bola.net - - Bayu Pradana membeber alasannya memilih bertahan di Mitra Kukar dan mengabaikan tawaran dari sejumlah klub besar, termasuk dari mancanegara. Gelandang berusia 26 tahun tersebut mengaku nyaman berada di Naga Mekes, julukan Mitra Kukar.
"Saya dan keluarga masih nyaman di Mitra Kukar," ujar Bayu, pada Bola.net.
"Mungkin, karena kekeluargaannya yang sangat bagus," sambungnya.
Menurut Bayu, tak hanya suasana yang membuatnya nyaman. Ia menyebut bisa tenang berkarir di Mitra Kukar karena manajemen klub tersebut profesional dalam pengelolaan.
"Mereka selalu memenuhi hak para pemain dengan tepat waktu," tuturnya.
Sebelumnya, kendati sempat diminati banyak klub, termasuk sejumlah klub mancanegara, Bayu memperpanjang kontraknya di Mitra Kukar. Ia diikat dengan kontrak berdurasi semusim.
Sementara itu, seiring keputusannya ini, muncul sejumlah kabar. Salah satunya, Bayu mendapat kenaikan nilai kontrak fantastis. Bahkan, ada kabar yang menyebut nilai kontraknya lebih dari Rp 1 miliar, setara dengan kontrak yang ditawarkan klub mancanegara padanya.
Bayu sendiri tak mau berkomentar banyak terkait hal ini. Ia hanya tertawa sembari meminta publik untuk mengambil kesimpulan sendiri.
"Saya menolak tim Malaysia, menolak sejumlah tim besar di Indonesia dan memilih Mitra Kukar," ucapnya.
"Selain kesetiaan, saya juga bekerja. Apalagi sudah ada keluarga. Materi juga faktor penting dan harus diperhitungkan," ia menandaskan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Januari 2026 18:32
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
