
Bola.net - - Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso mengungkap alasan dirinya memberikan kesempatan kepada pemain muda. Meskipun regulasi yang mewajibkan pemain U-23 menjadi starter sudah dihapus oleh PSSI.
Menurut Aji, pemain muda tetap mendapat kesempatan karena terbatasnya jumlah pemain yang dimiliki oleh Laskar Joko Tingkir. Sehingga tim pelatih tidak punya banyak pilihan dalam menyusun komposisi skuat dalam starting line up.
"Karena mungkin salah satunya stok pemain gak banyak, dulu sebelum saya banyak mengontrak pemain muda karena memang aturan," ungkap Aji Santoso kepada Bola.net.
"Itu yang mungkin sampai sekarang pemain muda masih kami pertahankan karena materi pemain terbatas," imbuh mantan arsitek Arema FC tersebut.
Namun, Aji tetap tak sembarangan memasukkan pemain muda menjadi starter. Pihaknya tetap mempertimbangkan kualitas dari pemain yang dipilih. Dan ia memastikan bahwa yang diturunkan adalah pemain yang paling siap dan terbaik.
"Kualitas mereka masih lumayan, terutama seperti Sadil Ramdani dan Fahmi Al-Ayyubi, mereka kan masih bisa bersaing," tegas Aji.
Ia juga gembira karena penampilan pemain mudanya mampu menunjukkan progres yang bagus seperti Sandi Septian yang berhasil membukukan dua gol dalam laga kontra Persegres akhir pekan lalu.
"Yang penting anak-anak muda main di away sama dengan main di kandang, mentalnya tetap terjaga, itu yang saya inginkan," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57 -
Liga Italia 21 Januari 2026 08:48 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:43 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)

