
Bola.net - Setelah Shopee Liga 1 2020 dipastikan batal dilanjutkan mulai Oktober, Persita Tangerang kembali memperkuat protokol kesehatan. Hal ini supaya tetap bersih dari COVID-19.
Selasa, (29/9/2020) kemarin, sebanyak 55 anggota tim Persita menerima hasil tes swab. Hasilnya negatif, atau tidak ada yang kena COVID-19.
Itu menjadi kabar positif di tengah gagalnya kompetisi digulirkan lagi mulai Oktober. Manajemen Persita menyebut hasil tes ini akan terus dipertahankan. Caranya adalah dengan disiplin menjalankan protokol kesehatan.
"Ini kabar bahagia, ya. Walaupun isu utama adalah penundaan kompetisi, tapi setidaknya hasil tes swab yang baik ini bisa menambah semangat semua anggota tim," ujar I Nyoman Suryanthara selaku manajer Persita.
Artinya, kata Nyoman, selama ini Persita telah menjalankan protokol kesehatan secara ketat, baik dalam latihan maupun aktivitas sehari-hari.
"Semoga kedepannya semua anggota tim tetap sehat," ucap Nyoman.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Anggota Tim Terus Diingatkan

Sementara itu, dokter tim Persita, Agung Santosa, mengungkapkan pihaknya sangat serius dalam mengawal protokol kesehatan di dalam tim. Tim dokter tidak mau main-main, karena pandemi COVID-19 ini bukan hal sepele.
"Kami tidak lelah untuk mengingkatkan seluruh anggota tim soal protokol kesehatan," tuturnya.
"Jaga jarak, pakai masker, hindari kerumunan, dan rajin cuci tangan," imbuh Agung.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Shopee Liga 1 2020 Ditunda, Begini Langkah Persebaya
- Lanjutan Shopee Liga 1 2020 Tertunda, Jacksen Tiago Ajak Penggawa Persipura Berpikir Positif
- Shopee Liga 1 2020 Ditunda, Latihan PSIS Diliburkan Sementara
- PSS Sleman Terpukul Atas Ditundanya Gelaran Shopee Liga 1 2020
- Drama Menit-menit Terakhir Kelanjutan Shopee Liga 1 2020 Tidak Dapat Ijin Kepolisian
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

