
Bola.net - Rahmad Darmawan angkat bicara soal rencana timnya terkait penghentian sementara kompetisi sepak bola di Indonesia. Pelatih Madura United ini mengaku akan memanfaatkan waktu yang ada akibat penghentian kompetisi ini untuk membenahi timnya.
"Kami akan benahi yang masih menjadi kekurangan di tim ini," kata Rahmad Darmawan.
"Kami akan benahi individual error, group error, dan team tactic error. Ada banyak yang perlu dibenahi," sambungnya.
Sebelum membenahi timnya, Rahmad Darmawan mengaku, ada rencana lain yang akan dilakukannya pada jeda ini. Hal tersebut, sambung pelatih berlisensi AFC Pro tersebut, adalah memberi anak asuhnya kesempatan berlibur.
"Bagi psikologis pemain, libur sangat dibutuhkan. Mereka perlu bersama dan mengontrol keluarga," tutur pelatih yang karib disapa RD tersebut.
"Setelah bersama keluarga, kami akan berkumpul lagi," sambungnya
Menurut RD, Madura United sendiri direncanakan akan kembali berlatih pada Jumat (20/03). Namun, hal ini masih tergantung pada situasi yang terjadi.
Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memastikan menghentikan kompetisi Shopee Liga 1 dan Liga 2 2020 mulai awal pekan ini. Kebijakan ini berlaku bagi kompetisi Liga 1 dan Liga 2.
Menurut Iwan Bule, sapaan karib Iriawan, penghentian ini tak lepas dari kian luasnya persebaran Virus Corona. Iwan menyebut bahwa kebijakan tersebut akan ditinjau ulang dua pekan berselang.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Legawa Dihentikan Sementara
Lebih lanjut, RD mengaku legawa dengan adanya keputusan PSSI menghentikan sementara kompetisi. Menurutnya, tak ada alasan bagi semua pihak untuk tak patuh dan menerima alasan penghentian sementara tersebut.
"Bagi kami tidak ada kata lain selain loyal," tegas RD.
"Kami sangat mengerti bahwa hal-hal yang menyangkut kesehatan, kehidupan, dan nyawa jauh lebih penting," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)

