
Gomes Oliviera, pelatih Madura United berpendapat bahwa Persegres bukan tim yang layak dipandang sebelah mata. Apalagi dalam pertemuan kali ini, Madura United harus bertindak sebagai tim tamu. Mereka akan bermain di depan belasan ribu Ultras Gresik.
"Kami tidak memandang remeh Gresik United, mereka salah satu tim raksasa dan jago kandang. Mereka tidak mudah dikalahkan ketika main di kandangnya. Ini sudah mereka buktikan saat bertemu Persib Bandung dan Sriwijaya FC," ulas Gomes.
Cap jago kandang yang disematkan Gomes kepada Persegres memang benar adanya. Dari tiga kemenangan yang sudah dikumpulkan Laskar Joko Samudro, dua di antaranya terjadi di kandang sendiri, Stadion Petrokimia.
Selain tiga kemenangan itu, performa tim polesan Liestiadi terbilang anjlok. Mereka sudah merasakan empat kekalahan dan dua kali seri. Pertahanan Persegres adalah yang terburuk di Indonesia Soccer Championship (ISC). Mereka telah kebobolan 19 gol.
Bahkan, Persela Lamongan yang duduk di dasar klasemen saja memiliki catatan kebobolan yang lebih baik, yaitu 18 gol. "Kita datang kesana untuk membuktikan sekali lagi kalau kita ini pantas dihormati," tutup Gomes. (faw/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 17:08Madura United Catat Progres Positif di Paruh Musim BRI Super League
-
Bola Indonesia 13 Januari 2026 17:26Madura United Fokus Benahi Tim jelang Putaran Kedua BRI Super League 2025/26
-
Bola Indonesia 10 Januari 2026 07:00Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 10 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:24 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:14 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:10
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479054/original/023192900_1768966411-1000752976.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)

