
Bola.net - Manajemen ASIFA (Aji Santoso International Football Academy) angkat bicara soal insiden vandalisme yang terjadi menyusul kekalahan Arema FC dari Persebaya Surabaya, dalam lanjutan BRI Liga 1 2021/2022, Rabu (23/02) malam. Mereka menyebut bahwa insiden ini berdampak terhadap psikologis anak didik dan karyawan ASIFA.
"Secara material, kerugian memang tak terlalu besar. Namun, secara psikologis, hal ini sangat berdampak, terutama terhadap anak didik kami," ucap Admin Teknik ASIFA, Firman Setio Pratomo, Kamis (24/02).
"Orang tua mereka juga menanyakan keadaan anak-anak mereka setelah insiden ini," sambungnya.
Menurut Firman, bukan hanya peserta didik yang mentalnya terpengaruh akibat insiden ini. Karyawan ASIFA juga sampai takut untuk bekerja setelah terjadinya insiden vandalisme tersebut.
"Saat ini, situasinya juga belum kondusif. Mereka masih dicekam ketakutan. Bahkan, sempat ada usulan agar hari ini karyawan tidak perlu mengenakan seragam. Hal ini untuk mencegah hal-hal yang tak diinginkan," sambungnya.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Sesalkan Insiden
Firman sendiri menyesalkan terjadinya insiden tersebut. Menurutnya, aksi sekelompok massa, yang diduga merupakan kelompok suporter tersebut, salah sasaran.
"Kami sangat menyesalkan kejadian ini. Insiden vandalisme ini membuat kami sedih," kata Firman.
"Di sini kan institusi pendidikan, tidak ada hubungannya dengan klub-klub sepak bola. Lagipula, kami di sini juga merupakan Aremania," sambungnya.
Laporan ke Kepolisian
Sementara itu, Firman mengaku sejauh ini belum memastikan apakah mereka akan melaporkan secara resmi insiden vandalisme ini ke kepolisian. Menurutnya, saat ini, mereka sedang membahas langkah-langkah yang akan diambil ihwal insiden vandalisme tersebut.
"Kami masih menunggu manajemen dan direktur terkait laporan resmi ke kepolisian," tutur Firman.
"Sementara ini, kami masih melakukan investigasi. Namun, dari Coach Aji dan pihak Arema sudah berkomunikasi," tandasnya.
Klasemen BRI Liga 1
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- ASIFA Digeruduk Oknum Suporter, Begini Reaksi Aji Santoso
- Efek Persebaya 1-0 Arema FC: Akademi Aji Santoso di Malang Diteror, Mobil Dicoret
- Prediksi BRI Liga 1: Bali United vs Persipura Jayapura 24 Februari 2022
- Prediksi BRI Liga 1: Borneo FC vs PSIS Semarang 24 Februari 2022
- Prediksi BRI Liga 1: Persita Tangerang vs Madura United 24 Februari 2022
- Prediksi BRI Liga 1: Persikabo 1973 vs PSS Sleman 24 Februari 2022
- Pelatih Arema FC Sindir Pemain Persebaya yang Mengulur Waktu Saat Unggul
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:36
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 13:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:21 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479406/original/094503800_1768977537-IMG_5499.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4571980/original/096727300_1694494346-364947854_988712392388985_468280612060778233_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478065/original/018458500_1768890334-ibu.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479356/original/013937200_1768975045-puluhan-siswa-di-kulon-progo-diduga-keracunan-mbg-3a1f73.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5280954/original/009632900_1752299185-c1c8ad8b-1c19-4eff-8aa1-bdcf76216eea.jpg)

