
Bola.net - - Milan Petrovic menggarisbawahi pentingnya laga kontra Metro FC, pada laga Babak 64 Besar Piala Indonesia 2018, bagi anak asuhnya. Pelatih Arema FC tersebut menilai pertandingan ini sebagai ajang penebusan bagi timnya, usai menelan kekalahan di kompetisi Liga 1.
"Kami telah menjalani pertandingan berat dan mendapat hasil buruk pada pertandingan di Liga 1, beberapa hari lalu," ujar Milan Petrovic, pada sesi konferensi pers sebelum pertandingan, di Stadion Gajayana Malang, Senin (19/11).
"Saya rasa, sangat bagus bagi kami tak perlu menunggu waktu lama untuk kembali bermain dan menebus kekalahan kami tersebut," sambungnya.
Menurut Milan, selain sebagai ajang penebusan, ia akan memanfaatkan pertandingan ini untuk memainkan pemain-pemain yang selama ini tak terlalu banyak mendapat menit bermain. Karenanya, pelatih asal Serbia ini mengaku akan melakukan sejumlah perubahan dalam komposisi timnya.
"Saat ini di tim kami ada sejumlah pemain yang kurang fit dan juga mengalami cedera. Ini juga salah satu alasan untuk merefresh tim," tuturnya.
Arema FC akan menghadapi Metro FC pada laga Babak 64 Besar Piala Indonesia. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Gajayana Kota Malang, Selasa (20/11).
Pada babak sebelumnya, Arema FC sukses mengandaskan Blitar United. Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Soepriadi Blitar, Rabu (09/05) silam, klub berlogo singa mengepal ini menang dua gol tanpa balas, melalui brace Dedik Setiawan.
Arema sendiri sudah pernah menghadapi Metro FC. Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Rabu (08/08), Arema menang tujuh gol tanpa balas.
Lebih lanjut, kendati bakal melakukan sejumlah rotasi, Milan yakin dengan penampilan anak asuhnya. Menurut pelatih 57 tahun tersebut, anak asuhnya memiliki cukup kekuatan dan tenaga untuk meraih hasil positif pada laga ini.
"Mereka juga pasti memiliki motivasi lebih untuk bermain sebaik mungkin," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 16 Januari 2026 21:44BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 21:03Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 19:18BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
MOST VIEWED
- Rumor Bursa Transfer Paruh Musim BRI Super League Persija: Kapan Fajar Fathur Rahman Diumumkan? Nama Kiper Brasil Mengemuka
- Rencana Besar John Herdman: 3 Minggu Lagi Staf Pelatih Timnas Indonesia Rampung, Prioritaskan Talenta Lokal
- Cerminan Ambisi Persib untuk Jaga Standar Tinggi hingga Akhir Musim BRI Super League
- Tekad Persija Jakarta Jadi Tim Lebih Kuat di Putaran Kedua BRI Super League 2025/26
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5473406/original/018329500_1768441757-Real_Madrid_vs_Albacete_debut_Arbeloa-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475371/original/033901300_1768585843-IMG_2590.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474672/original/039878600_1768528837-WhatsApp_Image_2026-01-16_at_08.49.17.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2982506/original/051530500_1575123274-BORGOL-Ridlo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357651/original/076578000_1758536150-616b3847-bf9b-4f66-9950-991a1c466855.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475249/original/075022200_1768559374-Jenazah_warga_Pati_dibawa_menggunakan_perahu_menuju_pemakaman.png)
