
Bola.net - Keputusan yang mengejutkan diambil Bojan Hodak saat Persib Bandung bertemu Dewa United. Pada awal babak kedua, pelatih Persib itu menarik keluar penyerang David da Silva.
Persib bertemu Dewa United pada laga pekan kedua BRI Liga 1 2024/2025, Senin 19 Agustus 2024. Pada duel di Stadion Kapten I Wayan Dipta tersebut, laga berakhir dengan skor imbang 2-2.
Laga berjalan sangat seru, dengan banyak peluang tercipta. Dua gol Persib dicetak Tyronne del Pino. Sedangkan gol Dewa United dicetak Septian Bagaskara dan Egy Maulana Vikri.
Bagi fans Persib, laga ini menyisakan satu teka-teki yang harus ditemukan jawabannya. Teka-teki itu adalah tentang digantinya David da Silva pada awal babak kedua. Yuk simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.
Mengapa David da Silva Diganti?

Melihat David da Silva diganti adalah hal yang langka. Pada musim 2023/2024 lalu, pada musim reguler, David da Silva hanya sekali diganti pada 34 laga yang dia mainkan.
Sementara, pada musim 2022/2023, David da Silva hanya dua kali diganti dari 33 laga yang dimainkan di BRI Liga 1.
Pada laga melawan Dewa United, David da Silva hanya bermain pada babak pertama. Saat babak kedua dimulai, perannya digantikan Mailson Lima. David da Silva diganti karena cedera.
"David harus ditarik keluar karena cedera, dia mengalami nyeri sehingga kami tidak mau mengambil risiko," kata Bojan Hodak di situs resmi Persib.
Persib Punya Banyak Opsi di Lini Depan

David da Silva masih jadi mesin gol utama Persib Bandung. Pada pekan pertama lalu, David da Silva mencetak dua gol ke gawang PSBS Biak.
Peran David da Silva masih menonjol di Maung Bandung. Namun, Bojan Hodak punya banyak opsi jika memang diharuskan bermain tanpa David da Silva karena cedera atau alasan lain.
Dimas Drajad bisa jadi penyerang tengah. Tyronne del Pino juga bisa menjadi opsi walau posisi utamanya adalah gelandang serang. Jangan lupa, masih ada nama Ciro Alves yang bisa jadi penyerang tengah.
Sumber: Persib Bandung
Klasemen BRI Liga 1 2024/2025
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 21 November 2025 11:33Deretan Eks Persib Bandung di Dewa United: Tak Cuma Pemain, Pelatih Pun Juga Ada
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 November 2025 13:42 -
Otomotif 21 November 2025 13:13 -
Tim Nasional 21 November 2025 13:01 -
Bola Indonesia 21 November 2025 12:58 -
Otomotif 21 November 2025 12:07 -
Otomotif 21 November 2025 11:46
MOST VIEWED
- Buntut Laga Selangor vs Persib: Polisi Malaysia Gandeng Polri dan Interpol Minta Keterangan Adam Alis
- Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
- Prediksi Persija Jakarta vs Persik Kediri 20 November 2025
- Thom Haye Terkesan dengan Sosok Bojan Hodak di Persib Bandung: Emosional, Tapi Orang yang Baik
HIGHLIGHT
- 6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penan...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5419668/original/096472000_1763706374-Flyover_Kampung_Melayu.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5419592/original/042725300_1763702202-PHOTO-2025-11-21-11-38-40.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5419593/original/020328100_1763702366-pohon_tumbang_timpa_fasilitas__MRT.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4437265/original/097620500_1684817363-030918800_1640667244-0000014386.jpg)

