
Bola.net - Manajemen NZR Sumbersari FC angkat bicara ihwal tersangkutnya nama mereka dalam dugaan kasus match fixing di Liga 3 Jawa Timur 2021. Klub tersebut secara tegas menampik kabar keterlibatan mereka pada laga ini.
"Kami tidak pernah terlibat dalam pengaturan skor, yang jelas isu ini merugikan tim," jelas Media Officer NZR Sumbersari Dani Kristian, dalam rilis manajemen NZR Sumbersari, Selasa (16/11).
"Kami sayangkan sampai membawa nama NZR Sumbersari," sambungnya.
Sebelumnya, nama NZR Sumbersari tercantum dalam rilis Gestra Paranane ihwal dugaan praktik match fixing yang terjadi pada gelaran Liga 3 Jawa Timur 2021. NZR Sumbersari disebut telah meminta Gestra Paranane untuk mengalah. Iming-iming untuk mengalah atas NZR Sumbersari itu tidak tanggung-tanggung, mencapai 100 juta rupiah. Namun, tawaran itu ditolak mentah-mentah oleh manajemen Gestra Paranane.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Siap Bantu Komdis PSSI Jawa Timur
Dani sendiri tak mau banyak berkomentar soal tersangkutnya nama NZR Sumbersari dalam rilis tersebut. Menurut Dani, timnya memilih menyerahkan sepenuhnya urusan tersebut kepada Komisi Disiplin PSSI Jawa Timur.
Namun, Dani menegaskan NZR Sumbersari siap membantu Komdis PSSI Jawa Timur dalam mengungkap kasus ini. Pasalnya, menurut Dani, nama NZR Sumbersari dipertaruhkan.
"Kami siap membantu jika dibutuhkan. Kami mendukung pemberantasan pengaturan skor," tegas Dani.
"Dalam rilis yang tersebar, juga tidak dijelaskan siapa yang memberikan imbalan," katanya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Januari 2026 11:07
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 25 Januari 2026 19:45 -
Voli 25 Januari 2026 18:45 -
Voli 25 Januari 2026 18:37 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 18:35 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 18:29 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 18:23
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Juventus: McKennie Menyala, Benfica Pulang Tertunduk
- Nonton Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
- Resmi! Persija Boyong Bek Brasil Jebolan Europa League dan Conference League, Jadi Pemain Asing ke-12
- Gubernur DKI Usai Bisik-bisik dengan Erick Thohir: Kalau Diizinkan, Persija Mau Beli Banyak Pemain agar Juara pada HUT ke-500 Jakarta
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482402/original/054602000_1769182507-lula_lahfah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482931/original/031161800_1769293929-Kantong_jenazah_korban_terdampak_bencana_longsor_di_Pasirlangu__Cisarua__Kabupaten_Bandung_Barat.jpg)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/5315876/original/091197500_1755174852-20250808AA_BRI_Super_League_Persebaya_Surabaya_Vs_PSIM_Yogyakarta__61_of_75_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483153/original/003296600_1769334824-WhatsApp_Image_2026-01-25_at_16.47.24.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483143/original/002635600_1769333623-WhatsApp_Image_2026-01-25_at_16.22.52.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483141/original/062191900_1769332489-1000947623.jpg)

