
Bola.net - - Sebuah kejutan terjadi dalam launching tim dan jersey Arema FC jelang musim 2018. Tak ada nama Reky Rahayu dalam daftar pemain yang diumumkan oleh Arema pada acara peluncuran ini.
Menurut General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, Reky memang diapstikan tak akan menjadi bagian dari skuat Arema FC untuk musim 2018. Pasalnya, eks penjaga gawang Persita Tangerang ini memilih untuk memperkuat tim lain.
"Beberapa hari lalu, Reky memang sempat menemui saya dan berkata ingin mencari kesempatan atau bahasa lainnya minute play," ujar Ruddy.
Menurut Ruddy, usai memilih meninggalkan Arema, ada sejumlah klub yang meminati Reky. Namun, dengan berbagai pertimbangan ia memilih untuk bergabung dengan Persebaya Surabaya.
"InsyaAllah, Persebaya lah yang akan menjadi tujuannya," tutur Ruddy.
Sebelumnya, Reky Rahayu merapat ke Arema pada awal musim ini. Penjaga gawang yang juga merupakan anggota TNI Angkatan Laut ini bergabung menggantikan eks rekan satu timnya di Persita Tangerang, Yogi Triana, yang memilih mengundurkan diri.
Ruddy mengakui bahwa status Reky sendiri sudah terikat kontrak dengan Arema FC. Karenanya, kepindahan pemain ini ke Persebaya pun harus melalui sejumlah prosedur.
"Kalau disebut transfer sepertinya juga kurang pas. Yang jelas, Persebaya hanya mengganti biaya yang sudah kami keluarkan sejauh ini," tandas pria 46 tahun tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Januari 2026 18:32 -
Bola Indonesia 16 Januari 2026 21:44BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 21:03Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:59BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:54BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 18 Januari 2026 20:00 -
Liga Italia 18 Januari 2026 19:59 -
Liga Italia 18 Januari 2026 19:45 -
Bulu Tangkis 18 Januari 2026 19:27 -
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026 18:44 -
Bola Indonesia 18 Januari 2026 18:32
MOST VIEWED
- Duel Ricardinho dan Falcao di XSeries-2 Diramaikan Beckham Putra, Saddil Ramdani, Hamka Hamzah, Sampai Kkajhe
- Bagaimana Persib Bandung Bangkit dari Awal Musim yang Goyah hingga Jadi Juara Paruh Musim BRI Super League
- Rezaldi dan Hamra Hehanussa Beri Kesan dan Impresi Positif ke Persib Usai Dipinjamkan ke Persik di BRI Super League 2025/26: Suatu Kebanggaan
- BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5382314/original/023006700_1760577182-WhatsApp_Image_2025-10-15_at_23.02.34.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476329/original/098209100_1768728369-IMG_4903.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469235/original/018631400_1768099529-WhatsApp_Image_2026-01-11_at_09.32.24__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476365/original/034456100_1768732998-WhatsApp_Image_2026-01-17_at_15.59.35.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475865/original/031467900_1768665486-MU.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476142/original/031022700_1768713983-WhatsApp_Image_2026-01-18_at_12.09.03.jpeg)
