
Bola.net - - Persebaya Surabaya hampir pasti tidak bisa memainkan Miswar Saputra menghadapi PSIS Semarang pada pekan ketiga Shopee Liga 1 yang disiarkan Indosiar, Kamis (30/05). Kiper asal Aceh tersebut masih menjalani pemulihan.
Sebelumnya, Miswar mengalami cedera di pelipis akibat berbenturan dengan bek Kalteng Putra, Kevin Gomes de Oliviera. Bahkan, mantan penjaga gawang Persiraja Banda Aceh itu mendapat enam jahitan.
Namun, pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, belum memutuskan siapa yang akan menggantikan peran Miswar. Djanur -sapaan akrabnya- menyiapkan dua kiper, yakni Imam Arief Fadillah dan Abdul Rohim.
"Miswar masih belum bisa turun latihan, artinya sudah pasti besok absen, penggantinya ada dua, Rohim dan Imam, itupun belum final," ungkap Djanur, dalam sesi jumpa pers, Rabu (29/05).
"Masih ada satu sesi latihan lagi setelah ini, dan nanti malem baru kami putuskan siapa yang diturunkan," tegas mantan arsitek Persib Bandung tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Kualitas Sepadan
Tetapi, sekalipun tidak bisa memainkan Miswar Saputra, Djanur tidak terlalu khawatir dengan gawang Persebaya. Sebab, penggantinya dinilai memiliki kualitas yang nyaris sama.
"Menurut tim pelatih, tiga pemain ini memiliki kemampuan tidak jauh beda, jadi ketika Miswar tidak bisa tampil, saya pikir dua ini bisa menggantikan Miswar," lanjut Djanur.
"Jadi tidak terlalu jomplang kemampuan tiga pemain ini, jadi buat kami tinggal kesiapan mental saja bagi Rohim," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 25 Januari 2026 22:04Resmi! Persib Bandung Daratkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 26 Januari 2026 11:15 -
Bola Indonesia 26 Januari 2026 11:09 -
Liga Inggris 26 Januari 2026 11:06 -
Liga Inggris 26 Januari 2026 10:55 -
Otomotif 26 Januari 2026 10:55 -
Liga Italia 26 Januari 2026 10:53
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
- Nonton Live Streaming Persib vs PSBS Biak di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
- Viral Layvin Kurzawa Telah Tiba di Indonesia untuk Bergabung dengan Persib, Bakal Dikontrak Sampai Akhir Musim BRI Super League
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5137791/original/066385900_1739961433-20250219-Penambahan_Jalur_Transjakarta-ANG_7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4657921/original/028000900_1700615514-Pintu_Pendakian_Gunung_Lawu-.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3912867/original/070770300_1643009764-20220124-Kapolri-raker-dengan-komisi-III-ANGGA-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483559/original/028169100_1769398233-Pendaki_wanita_patah_kaki_di_Gunung_Abang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483537/original/001042400_1769397673-IMG_0821.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483511/original/069693900_1769396716-Longsor_Cimahi_Bandung_Barat.jpg)

