Bojan Hodak Proyeksikan Dion Markx Sebagai Bek Masa Depan Persib: Bakal Berkembang Pesat dalam Waktu Singkat!

Bojan Hodak Proyeksikan Dion Markx Sebagai Bek Masa Depan Persib: Bakal Berkembang Pesat dalam Waktu Singkat!
Dion Marx resmi bergabung dengan Persib Bandung (c) Dok. Persib Bandung

Bola.net - Persib Bandung membuat kejutan dengan mendatangkan bek diaspora Timnas Indonesia U-23, Dion Markx. Pemain berusia 20 tahun itu diboyong dari tim divisi kedua Liga Belanda, TOP Oss.

Bergabungnya Dion ke Persib terbilang mengagetkan. Pasalnya, minim rumor yang berseliweran sebelumnya. Tidak seperti saat Maung Bandung merekrut eks bek PSG dan Timnas Prancis, Layvin Kurzawa.

Dion dan Kurzawa diumumkan sebagai pemain baru Persib usai laga menghadapi PSBS Biak. Maung Bandung menang 1-0 pada Minggu (25/1) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Namun, Dion baru diperkenalkan Persib secara virtual. Pasalnya, pesepak bola berdarah Palembang, Sumatra Utara itu belum berada di Bandung lantaran masih di Belanda.

1 dari 2 halaman

Kata-Kata Bojan Hodak

Pelatih Persib, Bojan Hodak menjelaskan mengenai alasan perekrutan Dion. Ia menyamakan Dion seperti Kakang Rudianto dan Robi Darwis yang bisa mengisi slot pemain U-23 di Maung Bandung.

"Dion itu seperti Kakang dan Robi, di bawah 23 tahun. Jadi kami mencari pemain-pemain muda karena mereka bisa meledak perkembangannya," ujar Hodak kepada wartawan.

Lebih lanjut, Hodak mengaku menyukai pemain muda bertalenta. Ia secara khusus menyinggung wajah-wajah segar Maung Bandung seperti Nazriel Alfaro, Zulkifli Lukmansyah, sampai Fitrah Maulana.

"Mereka selalu bisa meningkat banyak dalam waktu singkat. Tahun lalu ada Nazriel, Zulkifli, dan satu atau dua pemain muda lain seperti Fitrah," kata Hodak.

2 dari 2 halaman

Pemain Masa Depan Persib

Hodak memproyeksikan para pemain muda Persib, termasuk Dion sebagai masa depan Maung Bandung. Juru taktik berkebangsaan Kroasia itu bakal terus memantau perkembangan Dion Markx dan kawan-kawan.

"Jadi ini adalah masa depan klub. Mereka semua harus berlatih bersama kami, mereka semua perlu berkembang," tutur Hodak.

"Jadi nanti kita lihat siapa yang bisa menjadi starter utama di masa depan," imbuhnya.

(Bola.net/Fitri Apriani)