
Bola.net - Laga terakhir Persebaya DU di putaran pertama Divisi Utama PT Liga berakhir mengecewakan. Tampil di kandang sendiri, mereka hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Persebo Bondowoso di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Rabu (10/4).
Babak pertama laga ini harus berakhir dengan skor kacamata. Meski Tony Ho merotasi pemainnya dengan menarik keluar Basuki dan diganti dengan Firmansyah di menit ke-38, skor 0-0 mengantarkan tim menuju ke ruang ganti.
Terus menguasainya laga, gol bagi Persebaya DU akhirnya lahir di menit ke-59. Memanfaatkan crossing Serdjan Lopicic, Firmansyah melepaskan tendangan voli ke sudut kiri gawang Persebo tanpa mampu ditepis kiper A Anzori.
Skor 1-0 untuk Persebaya DU ini hanya bertahan sepuluh menit. Persebo langsung bangkit mampu menyamakan kedudukan melalui tendangan Aiman Zul Azmi. Lengahnya barisan pertahanan Persebaya DU pun membuat kiper Bayu Cahyo harus memungut bola dari gawangnya. Skor sama kuat 1-1.
Keadaan ini membuat Pelatih Persebaya DU, Tony Ho memasukkan Febri Hamzah guna menggantikan Ari Priyatna di menit 75. Demi memburu gol kemenangan.
Persebo harus bermain dengan 10 orang saja sejak menit ke-79 ketika Ngom Toto Marius diusir wasit Nusur Fadhilah karena mendapatkan kartu kuning kedua. Persebaya pun kian leluasa menguasai jalannya laga.
Namun keunggulan jumlah pemain tak dimaksimalkan dengan baik oleh Uston Nawawi dkk. Hingga laga usai skor 1-1 tetap bertahan.
Meski cukup mengecewakan, Persebaya tetap mengakhiri putaran pertama ini dengan berada di puncak klasemen Grup 3. Mereka mengemas 17 angka dan meraih rekor tak terkalahkan. (fjr/dzi)
Babak pertama laga ini harus berakhir dengan skor kacamata. Meski Tony Ho merotasi pemainnya dengan menarik keluar Basuki dan diganti dengan Firmansyah di menit ke-38, skor 0-0 mengantarkan tim menuju ke ruang ganti.
Terus menguasainya laga, gol bagi Persebaya DU akhirnya lahir di menit ke-59. Memanfaatkan crossing Serdjan Lopicic, Firmansyah melepaskan tendangan voli ke sudut kiri gawang Persebo tanpa mampu ditepis kiper A Anzori.
Skor 1-0 untuk Persebaya DU ini hanya bertahan sepuluh menit. Persebo langsung bangkit mampu menyamakan kedudukan melalui tendangan Aiman Zul Azmi. Lengahnya barisan pertahanan Persebaya DU pun membuat kiper Bayu Cahyo harus memungut bola dari gawangnya. Skor sama kuat 1-1.
Keadaan ini membuat Pelatih Persebaya DU, Tony Ho memasukkan Febri Hamzah guna menggantikan Ari Priyatna di menit 75. Demi memburu gol kemenangan.
Persebo harus bermain dengan 10 orang saja sejak menit ke-79 ketika Ngom Toto Marius diusir wasit Nusur Fadhilah karena mendapatkan kartu kuning kedua. Persebaya pun kian leluasa menguasai jalannya laga.
Namun keunggulan jumlah pemain tak dimaksimalkan dengan baik oleh Uston Nawawi dkk. Hingga laga usai skor 1-1 tetap bertahan.
Meski cukup mengecewakan, Persebaya tetap mengakhiri putaran pertama ini dengan berada di puncak klasemen Grup 3. Mereka mengemas 17 angka dan meraih rekor tak terkalahkan. (fjr/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 17 Desember 2025 18:44Persebaya Surabaya Persiapkan Diri untuk Ujian Berat Pekan ke-15
-
Bola Indonesia 4 Desember 2025 13:50Persebaya Siapkan Strategi Matang untuk Tantang PSM Makassar
-
Bola Indonesia 26 Desember 2023 10:45 -
Bola Indonesia 20 Desember 2023 15:05Setelah Lawan Arema FC, Persebaya Surabaya Lupa Caranya Menang
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5080102/original/008701700_1736158590-20250106-Dapur_MBG-MER_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478858/original/039728300_1768953282-vinicius-junior-alvaro-arbeloa-real-madrid.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)

