
Bola.net - Persebaya Surabaya telah aman dari degradasi. Namun, tim berjuluk Bajul Ijo itu masih punya kesempatan untuk memperbaiki posisi di klasemen BRI Liga 1 2023/2024.
Di sisa dua pertandingan, Persebaya akan lebih dulu melawan Bali United. Partai pekan ke-33 itu bakal berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya pada Rabu (24/4).
Dalam klasemen sementara, Persebaya bertengger di peringkat ke-12. Bajul Ijo mengoleksi 39 poin dari 32 penampilan.
Persebaya sudah bisa diperkuat Bruno Moreira untuk menghadapi Bali United. Winger asal Brasil itu sempat absen ketika Bajul Ijo kalah 1-3 dari Persib Bandung buntut akumulasi kartu.
Bruno Moreira akan menjadi tumpuan Persebaya untuk meneror Bali United. Pemain berusia 25 tahun itu telah membukukan sepuluh gol dan empat assists dari 29 aksinya di musim ini.
Namun, Persebaya akan kehilangan Andre Oktaviansyah. Pemain dengan julukan Cobra itu mendapatkan kartu merah saat melawan Persib.
Adapun, Bali United masih belum aman di zona Championship Series. Serdadu Tridatu masih dikejar oleh PSIS Semarang dan Dewa United karena berselisih lima poin.
Bali United bercokol di posisi ketiga lewat 55 poin dari 32 laga. Kemenangan atas Persebaya akan membuat Ricky Fajrin dan kawan-kawan menyegel tiket ke babak empat besar BRI Liga 1 2023/2024.
Perkiraan Susunan Pemain
• Persebaya Surabaya (4-4-2): Andhika Ramadhani; Arief Catur, Dusan Stefanovic, Yan Victor, Reva Adi; Muhammad Iqbal, Toni Firmansyah, Kadek Raditya, Oktafianus Fernando; Paulo Henrique, Bruno Moreira.
Pelatih: Paul Munster.
• Bali United (4-3-3): Adilson Maringa; Novri Setiawan, Elias Dolah, Ricky Fajrin, Ardi Idrus; Luthfi Kamal, Fadil Sausu, Eber Bessa; Privat Mbarga, Jefferson Assist, Irfan Jaya.
Pelatih: Stefano Cugurra Teco.
Head to Head dan Performa
Head to Head
• 02/09/2022: Persebaya 0-1 Bali United (Liga 1)
• 18/02/2023: Bali United 4-0 Persebaya (Liga 1)
• 20/10/2023: Bali United 3-1 Persebaya (Liga 1)
5 Laga Terakhir Persebaya Surabaya
• 07/03/2024: Borneo FC 2-1 Persebaya (Liga 1)
• 13/03/2024: Persebaya 0-0 Madura United (Liga 1)
• 27/03/2024: Arema FC 0-1 Persebaya (Liga 1)
• 16/04/2024: Persebaya 0-3 Dewa United (Liga 1)
• 20/04/2024: Persib Bandung 3-1 Persebaya (Liga 1)
5 Laga Terakhir Bali United
• 08/03/2024: Bali United 2-0 PSIS Semarang (Liga 1)
• 17/03/2024: RANS Nusantara FC 1-1 Bali United (Liga 1)
• 30/03/2024: Bali United 1-0 Persija Jakarta (Liga 1)
• 15/04/2024: Persikabo 1973 3-2 Bali United (Liga 1)
• 20/04/2024: Bali United 2-1 Bhayangkara (Liga 1)
Prediksi Skor: Persebaya Surabaya 1-1 Bali United
Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming
Persebaya Surabaya Vs Bali United
Venue: Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur
Jadwal: Rabu, 24 April 2024
Kick off: 15.00 WIB
Siaran langsung: Indosiar
Live streaming: Vidio
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479649/original/085573600_1768984336-Satwa_lindung_yang_berusaha_diselundupkan_ke_luar_negeri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)

