
Bola.net - PSIM Yogyakarta akan menantang Persib Bandung pada pekan ketiga BRI Super League 2025/2026. Pertandingan ini bakal berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Minggu (23/8/2025) pukul 15.30 WIB. Laga tersebut dapat disaksikan secara langsung di Indosiar maupun layanan streaming Vidio.
PSIM memulai musim dengan performa cukup meyakinkan. Dari dua laga awal, Laskar Mataram sukses menekuk Persebaya Surabaya 1-0 dan menahan imbang Arema FC 1-1. Meski konsistensi permainan masih perlu dibenahi, tim besutan Seto Nurdiyantoro tetap memiliki modal kepercayaan diri tinggi jelang bentrok dengan Persib.
Di kubu lawan, Persib datang dengan tekad untuk bangkit. Pada pekan sebelumnya, Maung Bandung harus mengakui keunggulan Persijap Jepara dengan skor tipis 1-2. Kekalahan itu menjadi pekerjaan rumah bagi pelatih Bojan Hodak, terutama terkait dengan soliditas permainan tim yang masih belum optimal.
Duel PSIM kontra Persib sendiri sudah lama tidak tersaji. Terakhir kali kedua tim berjumpa pada 2006 silam. Saat itu, Persib meraih kemenangan 2-0 di markas PSIM pada Februari. Namun, dengan jarak waktu yang begitu panjang, hasil tersebut tentu tak bisa dijadikan tolok ukur untuk pertemuan kali ini.
Perkiraan Susunan Pemain

PSIM Yogyakarta (4-3-3): Cahya Supriadi; Raka Cahyana, Ramos Mingo, Yusaku Yamadera, Reva Adi; Ghulam Fatkur, Rakhmatsho Rakhmatzoda, Ze Valente; Ezequiel Vidal, Nermin Haljeta, Deri Corfe.
Pelatih: Jean-Paul van Gastel.
Persib Bandung (4-3-3): Teja Paku Alam; Kakang Rudianto, Patricio Matricardi, Julio Cesar, Frans Putros; Marc Klok, Luciano Guaycochea, Wiliam Marcilio; Berguinho, Uilliam Barros, Beckham Putra.
Pelatih: Bojan Hodak.
Head to Head dan Performa

5 pertemuan terakhir
- 02/05/2006 Persib Bandung 1-1 PSIM
- 05/02/2006 PSIM 0-2 Persib Bandung
5 laga terakhir PSIM Yogyakarta
- 16/08/2025 PSIM 1-1 Arema FC
- 08/08/2025 Persebaya Surabaya 0-1 PSIM
- 26/07/2025 Bali United 8-0 PSIM
- 26/02/2025 PSIM 2-1 Bhayangkara FC
- 17/02/2025 PSIM 2-1 PSPS Pekanbaru
5 laga terakhir Persib Bandung
- 18/08/2025 Persijap Jepara 2-1 Persib
- 13/08/2025 Persib 2-1 Manila Digger FC
- 09/08/2025 Persib 2-0 Semen Padang FC
- 02/08/2025 Persib 1-0 WS Wanderers FC
- 08/07/2025 Persib 1-1 Dewa United FC
Prediksi Skor

PSIM belum menemukan koneksi yang tepat di lini depan. Kinerja Rafinha belum setajam saat bermain di Liga 2. Namun, mereka punya lini belakang yang solid dengan duet Ramos Mingo dan Yusaku Yamadera di jantung pertahanan.
Marc Klok punya motivasi besar untuk bisa membawa Persib Bandung meraih hasil apik. Klok baru saja dapat panggilan ke Timnas Indonesia. Faktor ini bisa jadi tambahan motivasi untuk membuktikan bahwa dia masih berada di top level.
Prediksi Skor: PSIM Yogyakarta 1-2 Persib Bandung.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming

- PSIM Yogyakarta vs Persib Bandung
- Stadion Sultan Agung
- Minggu, 24 Agustus 2025
- 15.30 WIB
- Siaran langsung: Indosiar
- Live streaming: Vidio
- Link streaming: Klik tautan ini
PERHATIAN: Anda dapat memilih berbagai paket berlangganan Vidio sesuai kebutuhan, mulai dari paket Platinum seharga Rp45.000 per bulan yang menyajikan BRI Super League, La Liga, dan Liga Champions. Perubahan jadwal di luar kendali redaksi.
Klasemen BRI Super League 2025/2026
Baca Ini Juga:
- Prediksi BRI Super League: Madura United vs Persita Tangerang 24 Agustus 2025
- Hasil BRI Super League Persija vs Malut United: Diwarnai Kartu Merah, Duel Panas di JIS Tanpa Pemenang
- Hasil BRI Super League PSBS Biak vs Persis Solo: Tutuarima Lunasi Dosa, Duel Panas Berakhir 2-2
- BRI Super League: Persebaya vs Bali United, Mampukah Bajul Ijo Patahkan Kutukan?
- Bedah Kekuatan Persebaya vs Bali United di BRI Super League Pekan 3: Adu Tajam di Depan, Adu Kuat di Belakang!
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 26 November 2025 09:09FIFA Rilis Pembagian Pot Undian Piala Dunia 2026: Tuan Rumah Auto Masuk Pot 1
-
Liga Champions 26 November 2025 05:46 -
Liga Champions 26 November 2025 04:00 -
Liga Champions 26 November 2025 04:00 -
Liga Champions 26 November 2025 04:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 26 November 2025 12:21 -
Bolatainment 26 November 2025 12:12 -
Liga Champions 26 November 2025 11:59 -
Liga Champions 26 November 2025 11:57 -
Liga Champions 26 November 2025 11:44 -
Liga Champions 26 November 2025 11:19
MOST VIEWED
- Satu Lagi Korban Kerasnya BRI Super League: Persebaya Resmi Depak Eduardo Perez, Pelatih Baru Sudah Disiapkan
- Hitung-hitungan Persib Bandung Lolos ke Babak 16 Besar ACL 2, Cuma Butuh Hasil Imbang Menghadapi Runner-up Musim Lalu!
- Jadwal Siaran Langsung Lion City vs Persib di RCTI
- ACL 2: Bobotoh Diyakini Awaydays Singapura, Lion City Sailors Bikin Aturan Suporter Tamu Dilarang Masuk Tribune Tuan Rumah
HIGHLIGHT
- 7 Pemain dengan Jumlah Assist Terbanyak Sepanjang ...
- 10 Pemain Termuda Sepanjang Sejarah Liga Champions...
- 4 Calon Pengganti Benjamin Sesko di Manchester Uni...
- 8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Prem...
- Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dar...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424193/original/021972000_1764135973-IMG_20251126_120638.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424163/original/032784200_1764135097-1000574635.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424079/original/086332600_1764132583-hari_peringatan_korban_kecelakaan_lalin.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424044/original/030657200_1764131018-52849dd0-061d-4666-bc04-84d17b11afb6.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5239581/original/095317800_1748844784-Screenshot_20250602_092453_YouTube.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5195276/original/072014600_1745336400-IMG-20250422-WA0071__1_.jpg)
