
Bola.net - Madura United tengah berburu pemain asing untuk menggantikan posisi Jacob Pepper. Gelandang asal Australia itu memutuskan mundur dari skuad Laskar Sapeh Kerrab jelang bergulirnya BRI Liga 1 2021/2022.
Menurut Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, pihaknya sebenarnya sudah mengantongi nama. Namun, dia enggan membeberkan identitasnya karena masih menunggu kepastian.
"Sudah ada komunikasi kami, tapi saya belum berani untuk mengatakan siapa, karena memang segala sesuatu bisa terjadi," kata pelatih yang akrab disapa RD, Rabu (18/08/2021).
Namun, menurut RD, pemain yang akan menggantikan Jacob Pepper belum pernah bermain di Indonesia. Hanya saja, itu bisa berubah tergantung perkembangan komunikasi.
"Sejauh ini kami pantau itu, tapi sekali lagi saya belum berani untuk memastikan karena semua masih bisa terjadi dengan kondisi sekarang," tegasnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Yang Penting Registrasi Beres
Madura United sebenarnya dikejar waktu karena sepak mula kompetisi semakin dekat. Tapi, pelatih asal Lampung itu tidak terlalu khawatir, sepanjang pendaftarannya beres sebelum kick off.
"Yang penting registrasi kami jalankan, kemudian soal bagaimana nanti dia bisa bermain di pertandingan ke berapa," RD menambahkan.
"Kami tunggu lah masa PPKM ini berakhir, mudah-mudahan pemain asing segera bisa hadir untuk menutupi kekurangan kami," tandas eks pelatih Sriwijaya FC tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Gara-Gara Jarum Suntik, Taisei Marukawa Sempat Gugup Saat Jalani Vaksinasi
- BRI Liga 1: Siapa Kuda Hitam Musim Ini, Arema FC atau Bhayangkara FC?
- Prediksi dan Peta Persaingan Juara BRI Liga 1: Ada Bali United, Persib, dan Persebaya
- PT LIB Rilis Jadwal BRI Liga 1 pada 20 Agustus, Bertepatan dengan Momen Ini
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

