Sosok Nakhoda Arema Musim Depan Mengerucut ke Joko Susilo

Sosok Nakhoda Arema Musim Depan Mengerucut ke Joko Susilo
Ruddy Widodo (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Tabir sosok pelatih Arema FC musim depan kian tersingkap. Klub berlogo singa mengepal tersebut mengisyaratkan bakal kembali meminang Joko Susilo untuk menakhodai klub tersebut.

Menurut General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, manajemen mengerucutkan pilihan mereka pada sosok yang karib disapa Gethuk ini. Ia menilai, pelatih berusia 47 tahun ini memiliki sejumlah kelebihan.

"Bisa diuji, kemampuan dan pengetahuan Gethuk sangat bagus," ujar Ruddy.

"Selain itu, loyalitasnya ke Arema tak perlu dipertanyakan lagi," sambungnya.

Sementara itu, kendati mengerucut ke Gethuk, Ruddy menyebut target yang diemban pelatih berlisensi A AFC ini tak enteng. Pasalnya, ada target-target yang harus diraihnya.

"Namun, Gethuk sudah menyatakan siap dengan tantangan ini," tuturnya.

Joko SusiloJoko Susilo

Sebelumnya, sejumlah nama pelatih dikabarkan bakal menangani Arema FC musim depan. Tak hanya pelatih lokal, sejumlah nama pelatih asing, macam Wanderley Junior, Paulo Camargo dan beberapa lainnya dikabarkan bakal merapat ke klub berlogo singa mengepal ini.

Sementara itu, selain Gethuk, yang bakal kembali jadi nakhoda, tim kepelatihan Arema bakal mendapat tambahan kekuatan. Dusan Momcilovic bakal bergabung dengan tim pelatih Arema. Pelatih yang karib disapa Dule ini bakal khusus menangani fisik para penggawa Arema.

"Untuk Dule, InsyaAllah akhir November ini akan tiba di Indonesia," ucap Ruddy.

"Saat ini, ia sudah intens berkomunikasi dan koordinasi dengan Gethuk terkait rencana-rencana program, termasuk pemusatan latihan," ia menandaskan.