
Bola.net - Sriwijaya FC serta Sriwijaya FC U-21 siap meladeni peserta Malaysia Super League, Perak FA, dalam laga uji coba bertajuk Dodi Reza Alex International Friendly Match, 28 Februari dan 1 Maret besok.
Laga tersebut, dijanjikan manajemen Laskar Wong Kito bakal berlangsung di dua stadion. Masing-masing Stadion Bumi Sriwijaya dan Stadion Gelora Sriwijaya.
Dodi Reza Alex selaku Presiden Klub SFC, menerangkan jika pertandingan pertama antara SFC U-21 lawan Perak FA, berlangsung di Stadion Bumi Sriwijaya, pada 28 Februari.
Bahkan dilanjutkannya, manajemen tidak akan menarik bayaran atau menjual tiket. Menurutnya, itu karena pihaknya menyadari jika pertandingan SFC U-21 kurang menarik minat penonton.
"Pertandingan ini gratis, penonton silahkan datang ke Stadion Bumi Sriwijaya di kawasan Kampus. Ini sekaligus untuk menarik dukungan dan memperkenalkan Laskar Muda Sriwijaya FC yang tahun lalu meraih gelar juara ISL U-21," katanya.
Sedangkan pada pertandingan 1 Maret, yaitu antara SFC kontra Perak FA, manajemen baru bisa menerapkan sistem tiket.
"Untuk pertandingan di Stadion Gelora Sriwijaya, penonton dikenakan tiket masuk dan harganya tidak akan memberatkan masyarakat. Tujuannya untuk membatasi penonton yang diprediksi bakal membludak," imbuhnya.
"Apalagi, SFC senior lawan Perak FA dilakukan pada akhir pekan. Jadi, kita antisipasi keamanan di Stadion, dengan pemberlakuan tiket. Harganya kita pastikan lebih murah dari harga normal," tuntasnya. [initial]
(esa/pra)
Laga tersebut, dijanjikan manajemen Laskar Wong Kito bakal berlangsung di dua stadion. Masing-masing Stadion Bumi Sriwijaya dan Stadion Gelora Sriwijaya.
Dodi Reza Alex selaku Presiden Klub SFC, menerangkan jika pertandingan pertama antara SFC U-21 lawan Perak FA, berlangsung di Stadion Bumi Sriwijaya, pada 28 Februari.
Bahkan dilanjutkannya, manajemen tidak akan menarik bayaran atau menjual tiket. Menurutnya, itu karena pihaknya menyadari jika pertandingan SFC U-21 kurang menarik minat penonton.
"Pertandingan ini gratis, penonton silahkan datang ke Stadion Bumi Sriwijaya di kawasan Kampus. Ini sekaligus untuk menarik dukungan dan memperkenalkan Laskar Muda Sriwijaya FC yang tahun lalu meraih gelar juara ISL U-21," katanya.
Sedangkan pada pertandingan 1 Maret, yaitu antara SFC kontra Perak FA, manajemen baru bisa menerapkan sistem tiket.
"Untuk pertandingan di Stadion Gelora Sriwijaya, penonton dikenakan tiket masuk dan harganya tidak akan memberatkan masyarakat. Tujuannya untuk membatasi penonton yang diprediksi bakal membludak," imbuhnya.
"Apalagi, SFC senior lawan Perak FA dilakukan pada akhir pekan. Jadi, kita antisipasi keamanan di Stadion, dengan pemberlakuan tiket. Harganya kita pastikan lebih murah dari harga normal," tuntasnya. [initial]
Jangan Lewatkan!
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 16 Juni 2023 03:00 -
Bola Indonesia 22 Desember 2021 22:54Hasil Liga 2: Imbang 0-0, RANS Cilegon FC Lolos Semifinal dan Sriwijaya FC Gagal
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 09:56 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:47 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 09:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)

