
Bola.net - Kemenangan atas Persija Jakarta dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019 membuat peluang Persebaya Surabaya berlaga di level Asia semakin terbuka. Green Force semakin dekat dengan peringkat kedua klasemen.
Saat ini, Persebaya menduduki posisi ketiga dengan mengoleksi 51 poin dari 33 pertandingan. Hanya selisih satu poin dari Persipura yang berada di atasnya.
Namun, pelatih Persebaya, Aji Santoso menyadari bahwa peluang timnya finis di posisi runner up sangat tergantung dengan laga pemungkas. Termasuk pertandingan antara Persipura dan Borneo FC.
"Tentunya posisi Persebaya bisa menjadi nomor dua juga tergantung dari tim lain, karena pertemuan antara Persipura dan Borneo," kata Aji Santoso usai pertandingan.
"Tapi yang terpenting bagi saya adalah bagaimana kami bisa menutup kompetisi dengan happy ending. Paling tidak kami bisa nomor tiga, tapi syukur-syukur bisa menjadi nomor dua," lanjut Aji.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Spektakuler
Sebenarnya, jika bisa mengakhiri kompetisi di posisi ketiga pun kata Aji, adalah capaian yang luar biasa. Karena, saat bergabung dengan Persebaya dia hanya ditarget untuk menyelamatkan tim dari jeratan degradasi.
"Menurut saya spektakuler, karena pertama saya masuk manajemen menargetkan untuk tidak degradasi di musim depan. Alhamdulillah 8 pertandingan belum tersentuh kekalahan dan mainnya anak-anak cukup menghibur," jelasnya.
"Menurut saya itu buat senang, saya ingin dalam tiap pertandingan main bagus, bisa menghibur penonton dan hasilnya maksimal," pungkasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

