
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik ten Hag bakal berburu penyerang baru pada bursa transfer bulan Januari nanti. Dia akan mencari pemain yang bakal menggantikan posisi Cristiano Ronaldo.
Beredar laporan, jika Ten Hag kini mempersempit buruannya menjadi empat pemain. Dipastikan, mantan pelatih Ajax Amsterdam ini bakal merekrut satu di antara empat pemain yang dimaksud.
"Ya, tetapi hanya ketika kami menemukan pemain yang tepat. Kami akan melakukan segala daya kami. Kami melakukan penelitian di setiap kesempatan dan kami akan melakukan semua yang kami bisa menandatanganinya jika ada kesempatan itu," kata Ten Hag mengomentari pemain penganti Cristiano Ronaldo.
Namun, United menuju 2023 dalam keadaan keuangan yang kurang baik. Hal ini menyusul berita bahwa keluarga Glazer bakal United setelah hampir dua dekade menjadi bos di Old Trafford.
Lalu siapakah empat striker yang Erik ten Hag pantau untuk dijadikan pengganti Cristiano Ronaldo? Langsung kita simak daftarnya.
Goncalo Ramos

Ada kemungkinan pemain penerus Ronaldo di Portugal ini, bisa melakukan hal yang sama di Manchester United. Pemain berusia 21 tahun ini mencetak hat-trick sensasional saat Portugal menghadapi Swiss di babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Sebelum Piala Dunia 2022, striker Benfica ini hanya bernilai 17 juta pound. Beberapa pengamat menyebut harga Ramos usai Piala Dunia 2022 menjadi 103 juta pound.
Cody Gakpo

Nama Gakpo juga melejit di Piala Dunia 2022 bersama Timnas Belanda. Striker PSV ini mencetak tiga gol dan membawa negaranya mencapai babak perempat final sebelum tersingkir dari Argentina.
United dilaporkan sangat tertarik mendapatkan jasa pemain berusia 23 tahun itu. Akan tetapi, Direktur PSV Marcel Brands menyarankan supaya United bergerak cepat jika tidak ingin kalah saing dengan klub lain.
Joao Felix

Striker Portugal ini datang ke Atletico Madrid dengan harga 110 juta pound tahun 2019 dan kini berniat hengkang. Perseteruan dengan pelatih Diego Simeone yang membuat klub tidak memperpanjang kontraknya.
Tetapi Atletico tentu tidak ingin rugi melepasnya dengan status bebas transfer. United bisa saja membayarnya 85 juta pound atau memilih opsi meminjamnya sebelum mempermanenkannya.
Rafael Leao

Nama terakhir dan juga pemain ketiga Portugal dalam daftar ini adalah Rafael Leao. Pemain berusia 23 tahun itu memiliki enam gol dan lima assist untuk AC Milan di Serie A musim ini dan mengesankan di Piala Dunia 2022.
Sky Sports Jerman via Manchester Evening News mengklaim Leao tidak berniat tinggal bersama Milan setelah musim panas 2024. Hal ini membuat AC Milan wajib menjualnya dan harga pasarnya sekitar 128 juta pound.
Sumber: Miror
Disadur dari: Bola.com/Penulis Suharno/Editor Wiwig Prayugi
Published: 20 Desember 2022
Baca Juga:
- Starting Xl Liverpool Dengan Pemain di Bawah Usia 24 tahun: Muda dan Berbahaya!
- Lionel Scaloni: Awalnya Pelatih Sementara, tapi Sukses Bawa Argentina Juara Copa America dan Piala D
- Lionel Messi Nih Bos! Masuk Deretan Pemain yang Sabet Titel Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon
- Argentina Juara Piala Dunia 2022, Lionel Messi Dipeluk Sang Ibu
- 5 Duel Kawan Jadi Lawan Mewarnai Final Piala Dunia 2022, Bukan Cuma Messi vs Mbappe
- Catat Nih! 6 Rekor Piala Dunia yang Masih Bisa Dipecahkan Lionel Messi
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

