
Bola.net - - Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, tetap memanggil Olivier Giroud meskipun tidak menjadi pilihan pertama di Chelsea. Deschamps tentu saja punya alasan di balik keputusan tetap percaya pada Giroud.
Giroud tidak selalu jadi pilihan utama di lini serang Chelsea, terutama pada laga Premier League. Penyerang berusia 32 tahun kalah bersaing dari Gonzalo Higuian yang bergabung pada Januari 2019 lalu.
Meskipun kerap jadi cadangan, dan baru mencetak satu gol di Premier League, Deschamps tetap memanggil Giroud ke timnas Prancis. Namanya masuk dalam daftar pemain untuk uji coba yang digelar pekan depan.
Apa alasan Deschamps tetap memberi tempat pada Giroud? Simak selengkapnya di bawah ini.
Penting Bagi Prancis
Didier Deschamps sejatinya punya dua nama lain yang bisa mengisi lini serang Prancis. Ada Wissam Ben Yedder yang bermain apik di Sevilla. Begitu juga dengan Alexandre Lacazette yang menjadi pilar utama Arsenal.
Tapi, kedua pemain tidak masuk dalam daftar panggil Deschamps. Pelatih 50 tahun bukan berarti menutup mata pada performa apik kedua pemain, tapi dia merasa jika Giroud lebih dibutuhkan oleh Timnas Prancis.
"Mereka [Ben Yedder dan Lacazette] sudah melakukan hal yang baik. Tapi, saya harus membuat pilihan. Mereka berdua punya gaya yang mirip dengan Giroud. Giroud memang jarang bermain, tapi apa yang dia lakukan untuk kami sangat penting," papar Deschamps.
"Ben Yedder dan Lacazette pantas untuk dipanggil. Mereka hanya perlu terus melakukan apa yang sekarang mereka lakukan," sambung eks pelatih Juventus dikutip dari Goal International.
Daftar Skuat Timnas Prancis
Pada daftar nama yang sudah dirilis, Didier Deschamps kembali memanggil Anthony Martial yang bermain bagus untuk Manchester United. Namun, tidak ada nama bek tengah Aymeric Laporte yang punya performa apik di Manchester City,
"Dia [Martial] memang selalu masuk dalam grup tim ini. Kadang dia dipanggil dan kadang dia tidak masuk," terang Deschamps.
Berikut adalah daftar skuat timnas Prancis selengkapnya.
Here's our squad for the upcoming @UEFAEURO matches against Moldova and Iceland! 💪🇫🇷 #EURO2020 #FiersdetreBleus pic.twitter.com/fgebFmDpe6
— French Team ⭐⭐ (@FrenchTeam) March 14, 2019
Berita Video
Berita video wawancara eksklusif bersama Carles Puyol dalam acara UEFA Champions League Trophy Tour 2019 presented by Heineken di Surabaya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 16:29
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 16:12
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 16:09
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 15:57
-
News 22 Oktober 2025 15:50
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...