
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag mengaku tidak terlalu ambil pusing dengan kekalahan timnya atas Arsenal kemarin malam. Ia menilai Setan Merah kalah di laga itu karena mereka tidak beruntung saja.
Manchester United menelan kekalahan kedua mereka di pekan keempat EPL 2023/2024. Setan Merah harus merasakan kekalahan itu saat mereka bertandang ke kandang Arsenal.
Di laga ini, MU sebenarnya unggul 1-0 terlebih dahulu melalui gol Marcus Rashford. Namun Arsenal mampu membalikkan kedudukan menjadi 3-1 di akhir pertandingan.
Ten Hag menilai bahwa timnya sudah berjuang sekuat tenaga di laga ini. "Saya rasa performa yang kami tunjukkan hari ini sudah bagus," buka Ten Hag kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tidak Beruntung
Menurut Ten Hag, anak asuhnya sudah menunjukkan penampilan yang oke di laga ini. Namun sayang dewi fortuna tidak berpihak pada mereka.
"Saya rasa kami menunjukkan permainan yang sangat bagus di pertandingan tadi. Namun sayang segalanya tidak berjalan sesuai keinginan kami," sambung Ten Hag.
"Hari ini kami tidak memenangkan pertandingan ini. Andai kami memiliki sedikit lebih banyak keberuntungan, saya yakin kami akan memenangkan pertandingan ini."
Berikan yang Terbaik
Ten Hag sekali lagi menegaskan bahwa ia tidak punya kritikan untuk timnya. Ia menilai timnya benar-benar tampil apik di laga ini.
"Kami bermain dengan sangat rapat, dan kami bertahan dengan baik. Ketika kami menyerang, semua pemain kami ikut terlibat seperti yang terjadi ketika kami mencetak gol pertama," sambung Ten Hag.
"Saya melihat ada banyak ruang bagi kami untuk berkembang. Namun secara garis besar saya senang dengan performa yang ditunjukkan tim kami," imbuhnya.
Laga Berikutnya
Manchester United sendiri bertekad untuk bangkit di pertandingan pekan kelima EPL 2023/2024 mendatang.
Setan Merah menargetkan tiga poin saat berhadapan dengan Brighton setelah jeda internasional nanti.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)

