Alejandro Garnacho di Chelsea: Mengerikan dan jadi Pembeda!

Alejandro Garnacho di Chelsea: Mengerikan dan jadi Pembeda!
Selebrasi Pedro Neto dan Alejandro Garnacho di laga melawan Wolverhampton. (c) John Walton/PA via AP

Bola.net - Legenda Chelsea, John Terry, melontarkan pujian setinggi langit untuk Alejandro Garnacho. Pujian ini diberikan setelah sang winger tampil gemilang dalam kemenangan 3-0 atas Wolves.

Kemenangan di Stamford Bridge ini sangat penting bagi skuad asuhan Enzo Maresca. Mereka wajib bangkit setelah menelan kekecewaan di Liga Champions tengah pekan lalu.

Garnacho sendiri berkontribusi besar dalam kemenangan ini. Ia mencatatkan dua assist dan semakin terlihat nyaman di sisi kiri serangan Chelsea.

Terry menyebut Garnacho sebagai sosok yang "sangat mengerikan" bagi pertahanan lawan. Kecepatan pemain Argentina itu dinilai menjadi pembeda.

1 dari 4 halaman

Adaptasi Sukses Garnacho

Alejandro Garnacho sempat membutuhkan waktu untuk menemukan ritmenya. Ia didatangkan Chelsea dari Manchester United pada bursa transfer musim panas lalu.

Kini, ia semakin terlihat sebagai opsi terbaik Chelsea di lini serang. Dua assist melawan Wolves melengkapi catatan golnya ke gawang Qarabag di Eropa.

"Saya juga ingin menyinggung betapa bagusnya Garnacho kemarin," ujar John Terry.

"Benar-benar mengerikan sebagai seorang bek ketika Anda menghadapi seseorang yang begitu cepat dan begitu direct," lanjutnya.

Pertandingan Selanjutnya
Premier League Premier League | 22 November 2025
Burnley Burnley
19:30 WIB
Chelsea Chelsea
2 dari 4 halaman

Memberi Dimensi Berbeda

Terry menilai kehadiran Garnacho memberikan sesuatu yang tidak dimiliki pemain sayap Chelsea lainnya. Kecepatannya menjadi senjata utama yang menakutkan.

Menurut Terry, fans Chelsea pasti senang melihat pemain yang berani menusuk pertahanan lawan. Hal itu bisa dilakukan Garnacho bahkan tanpa harus mengandalkan banyak trik.

"Dia memberi kami sesuatu yang tidak dimiliki oleh pemain sayap lainnya," jelas Terry.

"Anda dapat mendorong bola melewati lawan ketika Anda secepat itu dan mengirimkan umpan silang ke kotak penalti serta menyulitkan para bek. Saya senang dengan itu," imbuhnya.

3 dari 4 halaman

Tiga Poin Krusial

Kemenangan atas Wolves diraih setelah Chelsea sempat buntu di babak pertama. Gol Malo Gusto di awal babak kedua sukses memecah kebuntuan.

Terry menyoroti pentingnya meraih kemenangan sebelum jeda internasional. Ia juga lega timnya tampil jauh lebih baik di babak kedua.

"Kemenangan hebat dan hasil hebat untuk para pemain kemarin," kata Terry.

"Anda berbicara tentang pentingnya kemenangan ini dan laga-laga ini sebelum jeda internasional dan kami berhasil melakukannya," tegasnya.

4 dari 4 halaman

Lega Rekor Arsenal Patah

Terry juga mengungkapkan kelegaannya atas catatan clean sheet yang diraih Chelsea. Sebagai mantan bek tengah, ia mengaku selalu menyukai catatan nirbobol.

Menariknya, Terry juga merasa lega karena rekor clean sheet rival mereka, Arsenal, terhenti. The Gunners secara mengejutkan kebobolan dua gol dari Sunderland.

"Clean sheet, (saya) suka clean sheet. Saya tidak pernah bisa berhenti mencintai clean sheet," ungkapnya.

"Juga, saya bicara minggu lalu dan berkata saya sedikit khawatir dengan rekor clean sheet Arsenal. Saya merasa jauh lebih nyaman pagi ini," tutup Terry.