
Bola.net - Thomas Tuchel diminta memilih legenda Chelsea yang ingin dia tambahkan ke dalam skuad yang sekarang jika bisa. Ada dua nama yang disebut Tuchel.
The Blues memulai musim ini dengan kepercayaan diri tinggi usai kesuksesan musim lalu. Tidak ada yang menduga Tuchel bisa membawa Chelsea menjuarai Liga Champions.
Kini Tuchel akan menghadapi tantangan yang lebih besar. Dia berhasil mengemabngkan Chelsea, sekarang adalah soal bagaimana tetap berada di level tinggi tersebut.
Pilih dua legenda
Di tengah sibuknya latihan pramusim, Tuchel diminta memainkan game singkat. Dia dibolehkan memilih legenda Chelsea yang menurutnya dapat memperkuat skuad sekarang.
Tentunya games ini menarik, ada begitu banyak pemain top yang pernah membawa Chelsea berjaya pada masanya.
"Pertanyaan sulit!" kata Tuchel. "Saya bekerja dengan Petr Cech setiap hari dan dia memberikan bantuan hebat, jadi saya akan memilih Petr untuk semua pengalamannya."
"Dia bekerja di sini sebagai Technical Advisor, tetapi terkadang dia membantu para kiper kami dan saya kira bakal menyenangkan melatih dia sebagai pelatih.
Drogba juga
Bukan hanya Cech yang dipilih Tuchel. Dia juga menyebut nama Didier Drogba, striker legendaris yang berperan besar untuk kejayaan Chelsea.
"Baru-baru ini saya menonton dokumentari soal dia [Cech] dan Didier Drogba dan keduanya memiliki mentalitas juara yang luar biasa ketika mereka bermain," lanjut Tuchel.
"Mereka sangat fokus dan berdedikasi penuh, jelas mereka akan menjadi aset bagus untuk tim," pungkasnya.
Sumber: Chelsea
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4081368/original/035536900_1657165361-Gaya_David_Beckham_saat_Nonton_Tenis_Wimbledon_2022-AP-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479073/original/062658600_1768967509-Uji_Geo_Listrik_Bpptkg_Ungkap_Rongga_Raksasa_Di_Bawah_Permukiman_Girikarto_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479151/original/096291400_1768969764-Tulisan_Tangan_Prabowo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479054/original/023192900_1768966411-1000752976.jpg)

