Andai De Gea Cabut, Manchester United Impor Kiper dari Jerman?

Serafin Unus Pasi | 31 Maret 2023 18:06
Andai De Gea Cabut, Manchester United Impor Kiper dari Jerman?
Pelatih timnas Swiss, Gregor Kobel (c) Gregor Kobel Official

Bola.net - Ada rumor baru terkait perburuan kiper Manchester United. Setan Merah kini dilaporkan meminati jasa Gregor Kobel dari Borussia Dortmund.

Manchester United berpotensi berpisah dengan David De Gea. Kiper kawakan itu baru-baru ini menolak tawaran perpanjangan kontrak baru di MU.

Jika situasi ini berlanjut, De Gea akan cabut sebagai free agent di musim panas nanti. Alhasil Setan Merah mulai berburu kiper baru pengganti De Gea di musim panas nanti.

Laporan terbaru The Daily Mail mengklaim MU kini mengarahkan radar mereka ke Jerman. Mereka tertarik untuk merekrut Gregor Kobel dari Borussia Dortmund.

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Kiper Potensial

Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester United tertarik meminang Kobel setelah melihat performa apiknya bersama Dortmund.

Musim ini ia menjadi sosok tangguh di bawah mistar gawang Dortmund. Berkat performa apiknya, Die Borussien saat ini memuncaki klasemen Bundesliga.

Usianya juga relatif masih muda, yaitu 25 tahun, sehingga MU menilai sang kiper bisa jadi palang pintu mereka untuk jangka waktu yang panjang.

2 dari 4 halaman

Harga Terjangkau

Laporan tersebut mengklaim MU tertarik merekrut Kobel karena mahar transfernya yang terjangkau.

Kontrak kiper timnas Swiss itu di Signal Iduna Park masih cukup panjang. Ia masih akan membela panji The Black and Yellow hingga tahun 2026 mendatang.

Namun MU dikabarkan bisa menebusnya di kisaran angka 40 juta Euro. Alhasil MU tertarik untuk merekrutnya.

3 dari 4 halaman

Opsi Alternatif

Kobel bukan satu-satunya kiper yang sedang diincar MU. Ada beberapa kiper lain yang juga masuk radar transfer MU.

Ada David Raya dan Diogo Costa yang dilaporkan jadi incaran utama Setan Merah di musim panas nanti.

Berita Terkait

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR