
- Gelandang Manchester United, Ander Herrera berjanji timnya tidak akan kalah lagi saat berhadapan dengan Burnley di akhir pekan ini.
Pada hari Selasa (28/8) kemarin, United menelan kekalahan yang menyakitkan. Mereka harus tumbang di hadapan Tottenham Hotspurs dengan skor telak 3-0.
Pada laga tersebut, United tampil menekan di babak pertama. Namun sayang di babak kedua mereka kebobolan tiga gol dari skema-skema serangan balik sehingga mereka harus menelan malu di depan pendukung mereka sendiri.
Herrera sendiri berjanji bahwa timnya akan bangkit di pertandingan keempat nanti. "Kami bermain dengan baik di 60 hingga 70 menit pertama dan kami seharusnya unggul 2-0 di jeda babak pertama, namun kami gagal melakukan itu," buka Herrera kepada Sky Sports.
Baca janji Herrera kepada fans United itu di bawah ini.
Modal Bagus
Herrera sendiri menilai timnya sudah menampilkan permainan yang baik melawan Tottenham, sehingga mereka punya kans yang baik untuk mendulang kemenangan melawan Burnley nanti.
"JIka kami ingin menang melawan Burnley, maka kami harus mempertahankan komitmen seperti yang kami tunjukan hari ini. Poin-poin dasarnya sudah terlihat dan kami hanya perlu bermain lebih baik jika kami ingin menang melawan Burnley."
"Kami memiliki tim yang berkualitas dan juga besar. Pada pertandingan kemarin kami melakukan enam pergantian dan kami9 bermain sangat baik di 70 menit awal laga. Saya rasa cukup mudah untuk membalikkan situasi kami saat ini."
Fokus Penuh
Herrera juga mengingatkan kepada rekan-rekan setimnya agar mereka lebih fokus demi mendulang poin di Turf Moor pada kahir pekan ini.
"Kekalahan itu sudah terjadi dan saat ini kami harus menatap ke masa depan dan fokus pada pertandingan berikutnya."
"Jika kami bermain melawan Burnley dengan cara, sikap dan mentalitas yang sama dengan hari ini maka normalnya kami akan memenangkan pertandingan itu. Jadi kami bisa menerapkan hal-hal yang baik dari pertandingan melawan Spurs di pertandingan berikutnya." tandas pemain asal Spanyol tersebut.
Rekor Positif
Manchester United sendiri memiliki rekor positif saat berhadapan dengan Burnley, di mana mereka tidak pernah kalah di 5 pertandingan terakhir melawan The Clarets. Sementara itu mereka hanya kalah satu kali dari lima kunjungan terakhir ke Turf Moor. (sky/dub)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:03
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:42
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...