
Bola.net - Klub Premier League, Liverpool menemui kendala baru untuk mengamankan jasa Arnaut Danjuma. Villarreal selaku pemilik sang winger dilaporkan ogah berpisah dengannya.
Sudah menjadi rahasia umum jika Liverpool tengah berburu winger baru. Mereka butuh pemain yang bisa menjadi penerus Mohamed Salah yang dirumorkan bakal cabut di musim panas nanti.
Liverpool belakangan tengah mengarahkan radar mereka ke Spanyol. Mereka tengah tertarik dengan aksi Arnaut Danjuma yang kini membela Villarreal.
Football Insider mengklaim bahwa Liverpool bakal gigit jari dalam mendatangkan Danjuma. Pihak Villarreal dilaporkan ogah untuk menjualnya.
Simak situasi transfer Danjuma di bawah ini.
Pemain Krusial
Menurut laporan tersebut, Villarreal tidak tertarik menjual Danjuma. Karena mereka menilai sang winger adalah pemain krusial bagi mereka.
Winger 24 tahun itu menjadi senjata yang berbahaya di lini serang The Yellow Submarine. Musim ini ia sudah mengemas tujuh gol dan dua assist bagi Villarreal.
Mereka menilai sulit mencari pengganti yang sepadan untuk Danjuma. Sehingga mereka memilih untuk mempertahankannya.
Posisi Kuat
Liverpool tidak berdaya untuk merebut Danjuma dari Villarreal. Karena tim Spanyol itu punya posisi yang kuat untuk mempertahankan sang winger.
Danjuma baru bergabung dengan Villarreal di musim panas ini. Ia masih terikat kontrak hingga tahun 2026 nanti.
Itulah mengapa Liverpool bakal sangat sulit untuk membajak Danjuma, karena kontraknya yang masih sangat panjang.
Pernah Main di Inggris
Danjuma sendiri tidak asing dengan sepak bola Inggris. Karena ia pernah dua musim bermain di sana.
Dari tahun 2019-2021 ia memperkuat Bournemouth. Ia berhasil mengemas 17 gol dan delapan assist bersama The Cherries.
Klasemen Premier League
(Football Insider)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3276071/original/013936200_1603437779-word-stop-with-child-s-hand-dark-wall.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4081368/original/035536900_1657165361-Gaya_David_Beckham_saat_Nonton_Tenis_Wimbledon_2022-AP-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)

