
Bola.net - - West Ham belum lama ini mengumumkan secara resmi transfer striker Austria, Marko Arnautovic, dari sesama klub Premier League, Stoke City.
Arnautovic akan menjadi tambahan opsi bagi lini depan pasukan Slaven Bilic menjelang musim 17/18, usai mereka sebelumnya sukses membujuk Javier Hernandez pindah dari Bayer Leverkusen - meski transfer striker Meksiko belum dikonfirmasi resmi.
Pemain 28 tahun diikat kontrak dengan durasi lima tahun, dan menjadi rekrutan resmi ketiga West Ham di musim panas ini, menyusul kehadiran Joe Hart dan Pablo Zabaleta.
Marko Arnautovic
"Saya merasa istimewa menjadi pemain West Ham," tutur Arnautovic, yang memegang 62 caps untuk negaranya, di WHUFC.com.
"Semua orang tahu West Ham adalah klub besar, dengan sejarah besar dan saya bahagia menjadi bagian dari itu sekarang. Saya sudah tidak sabar lagi."
"Mereka gila sepakbola dan itulah yang saya suka. Klub terus berkembang dan menjadi lebih baik dan baik, dan itulah mengapa saya ada di sini."
Meski tidak ada pernyataan tegas dari The Hammers, Evening Standard mengklaim transfer Arnautovic bernilai sekitar 23 juta poundsterling, membuatnya menjadi pemain termahal klub.
Arnautovic, yang mencetak enam gol untuk The Potters musim lalu, akan langsung bergabung dengan skuat Slaven Bilic yang tengah menjalani latihan pra-musim di Austria.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5354436/original/075958900_1758252125-Geovany_Quenda.jpg)

