
Bola.net - Arsenal meraih kemenangan atas Tottenham pada duel pekan ke-9 Premier League 2022/2023, Sabtu (1/10/2022) malam WIB. Pada duel yang digelar di Stadion Emirates, The Gunners menang dengan skor 3-1.
Laga berjalan seru sejak menit awal. Pada babak pertama, kedua tim harus puas dengan skor imbang 1-1. Gol Thomas Partey untuk Arsenal dibalas eksekusi penalti Harry Kane.
Pada babak kedua, Arsenal mencetak dua gol dari aksi Gabriel Jesus dan Granit Xhaka. Tottenham sendiri bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-62 usai Emerson Royal mendapatkan kartu merah. Arsenal menang pada duel Derbi London Utara.
Hasil ini membuat Arsenal tetap berada di puncak klasemen sementara Premier League dengan 21 poin. Sedangkan, kubu Tottenham berada di posisi ke-3 dengan 17 poin.
Bagi fans The Gunners, hasil ini punya arti yang penting. Sejumlah fans pun meluapkan ekspresi kegembiraan di media sosial Twitter. Yuk simak beberapa ekspresi menariknya di bawah ini ya Bolaneters.
Partey nih bos
Partey ngeluarin 10/10 peformanya hari ini. Ngga pernah salah gue bilang dia pemain terpenting di Arsenal.
— Indonesian Gooners (@IDGoonerscom) October 1, 2022
Puncak aman
FT: Arsenal 3-1 Tottenham
— AIS Bandung (@AIS_BDG) October 1, 2022
Gol Jesus & Xhaka mengunci 3 poin utk Arsenal. Tetap di puncak.
And North London is 🔴🔴🔴 pic.twitter.com/j1r60TmprJ
Nungguin coach bikin konten
Sedang menunggu coach kesayangan kita buat video begini lagi di regista setelah kemenangan Arsenal atas Ayam Sayur pic.twitter.com/Q0UnGijwQY
— Ulung Tri Topan Putra Samodra (@ulungtopan) October 1, 2022
Puas banget
Puas banget sama Arsenal malam ini.
— Habis Nonton Bola (@HabisNontonBola) October 1, 2022
Meskipun babak pertama sempat hilang konsentrasi, tapi babak kedua mainnya sempurna. 💯
LONDON IS RED!#COYG pic.twitter.com/uZIIX0bpsV
Serasa Thierrry Henry
Ujung tombak Arsenal selalu tau cara berekspresi. #NLD pic.twitter.com/6jbhtOfDBP
— Gooners Report Indo (@Gooners_Report) October 1, 2022
Reaksi Conte
Antonio Conte setelah dikalahkan Arsenal di pertandingan North London Derby#ARSTOTpic.twitter.com/oQL62dWgp4
— Berita Sepakbola Dunia (@gilabola_ina) October 1, 2022
Arteta nih!
Arteta lagi unggul 3-1 menit 85++ aja masih terus kasih arahan. MY MANAGER!🤗
— Annisaa Fitri Shabrina (@mpitsky) October 1, 2022
Ini hanya pemanasan
pemanasan yg bagus utk melawan liverpool. gabriel yg bek perlu dimarahin lah sama arteta. kepalanya terlalu panas di momen paling nggak tepat. lawan liverpool nggak boleh sembarangan begitu.
— arsenal's kitchen (@arsenalskitchen) October 1, 2022
Loveable
Tim yang bener2 loveable, Arsenal musim ini, sejauh ini, bikin gooners happy dan antusias sama setiap match mereka. pic.twitter.com/rBb1b5s0EG
— Indonesian Gooners (@IDGoonerscom) October 1, 2022
Pindah derbi yang lain
Arsenal udah pasti menang, saatnya nonton Derby Jawa Timur🔥🔥 pic.twitter.com/0BGT61se4O
— Aldo (@aldochrist2) October 1, 2022
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 Januari 2026 20:00Live Streaming Chelsea vs Arsenal - Link Nonton Carabao Cup/EFL Cup di Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 14 Januari 2026 21:01 -
Tim Nasional 14 Januari 2026 21:00 -
Tim Nasional 14 Januari 2026 20:52 -
Bola Indonesia 14 Januari 2026 20:08 -
Liga Inggris 14 Januari 2026 20:00 -
Tim Nasional 14 Januari 2026 19:52
MOST VIEWED
- Ini Reaksi Ruang Ganti Manchester United Terkait Kabar Michael Carrick jadi Manajer Interim
- Kalahkan Solskjaer, Michael Carrick Bakal Jadi Pelatih Interim Baru MU?
- Terungkap! Inilah Akar Masalah Ruben Amorim vs Manchester United yang Berujung Pemecatan
- Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...













:strip_icc()/kly-media-production/medias/5407477/original/094689100_1762742879-AP25313610093431.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5466895/original/096534600_1767857559-BGN_Jakut.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472056/original/042066600_1768308394-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5462730/original/000842500_1767588089-vinicius_jr_xabi_alonso_real_madrid_real_betis_ap_pablo_garcia.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5470048/original/072828800_1768196228-AP26011774224040.jpg)

