
Bola.net - - Mantan pemain Arsenal, Ian Wright mengklaim bahwa masalah Arsenal saat ini adalah ketiadaan sosok pemimpin di ruang ganti mereka.
Arsenal harus rela tertinggal sembilan poin dari pemuncak klasemen sementara Premier League, Chelsea setelah mereka kalah 1-2 dari Manchester City pekan lalu.
Kekalahan ini menjadi kekalahan kedua beruntun yang mereka alami di dua pertandingan terakhir setelah sebelumnya juga dikalahkan Everton dengan skor yang sama. Ironinya, dua pertandingan di mana mereka kalah itu, The Gunners sempat unggul terlebih dahulu.
Dan Wright percaya bahwa ketiadaan sosok pemimpin di ruang ganti menjadi masalah Arsenal, karena menurutnya Wenger bukan sosok yang vokal di ruang ganti.
"Saat anda sudah berada di ruang ganti bersama Arsene Wenger, dia bukan seorang pelatih yang akan meninggikan suaranya," ujarnya.
"Tony Adam, Dixon, Bould dan semua pemain yang akan melakukannya bila sesuatu berjalan salah. Wenger tak berbicara selama 10 menit. Dia memungkinkan anda mengatasinya, Adams akan berbicara di depan muka anda dengan wajah menggeram. Saya pikir itu tak terjadi di Arsenal dan saya tak berpikir itu terjadi lagi sejak mereka pergi," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
News 22 Oktober 2025 17:17
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...