
Bola.net - Keputusan Premier League menunda pertandingan Tottenham vs Arsenal akhir pekan lalu memicu kemunculan masalah baru. Fans klub lain merasa keputusan itu tidak adil.
Arsenal kehilangan sejumlah pemain senior akibat Covid-19, kompetisi timnas, cedera, dan akumulasi. Mereka pun mengajukan permintaan resmi ke Premier League untuk menunda pertandingan.
Keputusan itu dikabulkan, Arsenal untung, tapi tim-tim lain merasa dirugikan. Sebab faktanya sudah ada beberapa tim dengan kasus yang sama tapi tetap bermain, Chelsea contohnya.
Di bulan Desember 2021 lalu Thomas Tuchel kehilangan banyak pemain inti karena Covid-19 tapi Chelsea masih tetap bermain. Lantas apa bedanya?
Harusnya adil
Penundaan pertandingan Arsenal juga sampai di telinga bek Chelsea, Marcos Alonso. Dari sudut pandang pemain yang pernah mengalami masalah serupa, dia berharap pihak penyelenggara bisa lebih adil.
"Memang sulit, tapi menurut saya seharusnya keputusan sama untuk semua orang, dan setiap tim harus diperlakukan sama," kata Alonso di Chelseafc.com.
"Kami memainkan beberapa pertandingan dengan absennya sejumlah pemain, beberapa pertandingan lain hanya dengan empat bek, tapi kami masih bermain."
"Seharusnya setiap pihak bisa mendapatkan perlakuan adil dari Premier League, bukan hanya beberapa pengajuan [penundaan] diizinkan, beberapa lainnya ditolak," imbuhnya.
Jadwal padat
Alonso juga bicara soal jadwal padat Chelsea di beberapa kompetisi. Mereka harus bekerja keras untuk menjaga kondisi dan tetap bermain, tapi tidak ada waktu untuk mengeluh.
"Jadwal pertandingan kami padat, tapi begitulah adanya dan kami tidak mau berdalih," sambung Alonso.
"Kami punya skuad yang cukup dalam jadi kami tidak bisa mengeluh soal cedera dan mencoba berdalih. Kami harus terus bekerja keras."
"Ada banyak pemain top dalam skuad ini, jadi dengan determinasi dan latihan keras, kami bisa melakukan segalanya," tandasnya.
Sumber: Chelsea
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:17
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 10:58
-
News 22 Oktober 2025 10:58
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:57
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 10:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:44
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...