
Bola.net - Saga penjualan Manchester United masuk babak baru. Sebab, bagian dari Keluarga Glazer, Avram dan Joel Glazer, dilaporkan enggan melepas kepemilikan mereka di Manchester United.
Kepemimpinan Keluarga Glazer di Manchester United sejak awal ditentang fans klub. Sebab, Keluarga Glazer dianggap punya motif selain olahraga ketika membeli United dan tentangan itu berlangsung hingga kini.
Usia mencuat kasus European Super League pada 2022 lalu, arah angin berganti. Ed Woodward mundur dari posisinya sebagai eksekutif United. Lalu, Keluarga Glazer mulai menyusun rencana untuk melepas kepemilikan mereka atas klub.
Harusnya, Februari 2023 menjadi batas akhir masuknya tawaran dari pihak yang ingin membeli United. Namun, situasi bisa berubah signifikan. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Avram dan Joel Glazer Ogah Jual MU
Ada beberapa pihak yang dilaporkan siap mengambil kepemilikan United dari tangan Keluarga Glazer. Namun, diyakini hanya dua pihak yang serius membuat tawaran yakni Sheikh Jassim Bin Hamad Al Thani dari Qatar dan Sir Jim Ratcliffe yang kelahiran Manchester.
Namun, The Athletic menurunkan laporan yang bertentangan dengan perkembangan dua pekan terakhir. Mereka menyebut pihak Keluarga Glazer tidak semuanya ingin melepas kepemilikan mereka atas United.
Dua anak almarhum Malcom Glazer, Avram dan Joel Glazer, dilaporkan tidak ingin melepas kepemilikan mereka. Selama ini, mereka menjabat co-chairman eksekutif klub. Mereka merasa masih punya ikatan emosional meskipun punya banyak masalah.
Di sisi lain, Avram dan Joel Glazer tidak punya sumber dana yang cukup untuk membeli saham anggota Keluarga Glazer lain yang ingin hengkang. Total saham yang dimiliki semua anggota Keluarga Glazer mencapai 69 persen.
Proses Akuisisi Manchester United Belum Jelas

Avram dan Joel Glazer belum bersedia melepas kepemilikan mereka atas Manchester United. Selain kasus, mereka ada beberapa situasi yang membuat proses akuisisi Setan Merah oleh para peminat masih belum benar-benar jelas.
Sheikh Jassim dilaporkan telah membuat tawaran untuk memiliki 100 persen saham United. Artinya, selain 69 persen saham Keluarga Glazer, taipan asal Qatar juga harus membeli 31 persen saham United yang dimiliki pihak lain.
Sementara itu, Ratcliffe hanya ingin membeli 69 persen saham United yang dikuasai Keluarga Glazer. Hanya saja, belum ada pembicaraan yang benar-benar jelas soal upaya pembelian saham tersebut.
Sumber: The Athletic, Mirror
Klasemen Premier League 2022/2023
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Erik ten Hag Berteka-Teki Soal Kebugaran Marcus Rashford, Bakal Absen di Final Carabao Cup?
- Nonton Live Streaming Premier League Hari Ini: Leicester vs Arsenal
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 25-26 Februari 2023
- Jadwal Siaran Final Carabao Cup: Manchester United vs Newcastle United
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)

