
Bola.net - Tak terasa Premier League 2021/22 sudah berjalan selama tujuh pekan. Untuk sementara, Chelsea sukses bertenger di puncak klasemen dengan poin 16. Apakah The Blues layak dikedepankan menjadi juara musim ini?
Dari tujuh kali bermain, Chelsea tercatat meraih lima kemenangan, serta masing-masing satu hasil imbang dan kekalahan. Pasukan Thomas Tuchel unggul satu angka dari Liverpool di peringkat kedua.
Sejauh ini Chelsea sukses mencetak 15 gol, terbaik kedua setelah Liverpool. Di sisi lain, The Blues juga sangat solid dalam bertahan dengan baru kebobolan tiga gol, terbaik bersama Manchester City.
Keputusan Chelsea untuk merekrut Romelu Lukaku dari Inter Milan pada jendela transfer musim panas kemarin terbukti sangat tepat. Lukaku kini menjelma menjadi ujung tombak andalan Tuchel.
Berikut ulasan mengenai performa Chelsea dalam tujuh pekan awal Premier League 2021/22 selengkapnya.
Hasil-Hasil Mengejutkan

Hasil paling mengejutkan yang didapat Chelsea di awal musim ini tentu saja ketika mereka dipaksa menyerah dengan skor 0-1 kala menjamu Manchester City di Stamford Bridge, 25 September lalu.
Kala itu, gol tunggal yang diciptakan Gabriel Jesus sudah cukup untuk membuat Chelsea menelan kekalahan pertama mereka di Premier League musim ini.
Sementara itu, satu hasil imbang didapat Chelsea ketika bertandang ke markas Liverpool. Bagusnya, Chelsea berhasil mengamankan satu poin meski bermain dengan 10 orang sejak kembali dari turun minum.
Hasil dan Skor Pertandingan Chelsea

Chelsea mengawali petualangan mereka di Premier League musim ini dengan sangat meyakinkan. The Blues sukses meraih kemenangan dalam dua laga awal, masing-masing melawan Crystal Palace dan Arsenal.
Berikut hasil Chelsea dalam tujuh pekan awal Premier League 2021/22 selengkapnya:
- 14/08/21 - Chelsea 3 - 0 Crystal Palace
- 22/08/21 - Arsenal 0 - 2 Chelsea
- 28/08/21 - Liverpool 1 - 1 Chelsea
- 11/09/21 - Chelsea 3 - 0 Aston Villa
- 19/09/21 - Tottenham Hotspur 0 - 3 Chelsea
- 25/09/21 - Chelsea 0 - 1 Manchester City
- 02/10/21 - Chelsea 3 - 1 Southampton
Bintang Sejauh Ini

Top Skorer
Romelu Lukaku untuk sementara menjadi top skorer alias pencetak gol terbanyak bagi Chelsea di Premier League musim ini dengan koleksi tiga gol, yang ia ciptakan masing-masing satu ke gawang Arsenal, dan dua melawan Aston Villa.
Biaya transfer mencapai 115 juta euro yang dikeluarkan Chelsea untuk merekrut Lukaku dari Inter Milan sejauh ini terbukti masih cukup layak.
Top Assist
Mateo Kovacic menjelma menjadi andalan di lini tengah Chelsea pilihan Tuchel musim ini. Gelandang asal Kroasia itu tampil impresif dengan menyumbang satu gol dan tiga assist di liga.
Chelsea Favorit Juara

Beberapa waktu lalu, tiga eks pemain yang kini menjadi pundit, yakni Graeme Souness, Micah Richards, dan Roy Keane sepakat bahwa Chelsea merupakan calon kuat juara Premier League musim ini.
"Saat ini, mereka adalah kekuatan yang nyata. Babak pertama, Spurs lebih baik. Pada akhirnya Chelsea menang 3-0. Mereka memiliki keyakinan yang luar biasa dan hari ini adalah contoh klasik. Itulah yang membedakan tim-tim papan atas dari tim-tim bagus." ujar Souness.
"Chelsea memiliki kualitas itu. Setiap kali mereka maju, mereka terlihat seperti akan mencetak gol. Anggota tim lainnya melakukan chipping [dengan Lukaku tidak mencetak gol]. Bisa jadi enam atau tujuh," tutur Richards.
"Tuchel sangat menentukan. Jika dia merasa ada yang tidak beres, dia mengubah banyak hal. Dia menarik keluar Mount untuk Kante dan Mount masih akan bertarung untuknya minggu depan." imbuhnya.
“Itu hanya menegaskan apa yang sudah kita ketahui. Mereka tim yang luar biasa. Penampilan mereka seperti mesin. Chelsea adalah tim yang brilian – kualitas nyata, energi, keinginan." kata Roy Keane.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 1 Januari 2026 20:21Inilah Alasan Chelsea Pecat Enzo Maresca Meski Sukses Persembahkan 2 Trofi
-
Liga Inggris 1 Januari 2026 19:40Resmi! Chelsea Pecat Enzo Maresca Tepat di Hari Pertama Tahun 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 1 Januari 2026 20:51 -
Liga Inggris 1 Januari 2026 20:21 -
Liga Inggris 1 Januari 2026 20:00 -
Liga Inggris 1 Januari 2026 20:00 -
Liga Inggris 1 Januari 2026 19:40 -
Liga Inggris 1 Januari 2026 19:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 3 Pemain Terbaik Dunia Versi Luka Modric: Lamine Y...
- 5 Pemain yang Bisa Dibidik Liverpool di Januari Ji...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...








:strip_icc()/kly-media-production/medias/2320823/original/081726300_1533547808-1533547808795595a12a057c17a3-1511170135-68a924bc8b749cf5e5e988632909e917.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460698/original/043767900_1767267992-Kecelakaan_maut_ojol_dengan_ambulans_di_Palangka_Raya.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5459673/original/048569400_1767169333-Prabowo_Bencana_Tahun_Baru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460683/original/018443100_1767263893-IMG_6185.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460682/original/060792700_1767263874-ATK_Bolanet_EPL_2026_Leeds_United_vs_Man_United.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460635/original/004459300_1767261314-Didik_Supriyanto__Ketua_Dewan_Pembina_Perludem.jpeg)

