
Bola.net - - Rencana Manchester United untuk mendatangkan Toby Alderweireld dipastikan tidak akan berjalan mulus. Klub Spanyol, Barcelona dikabarkan turut meminati jasa bek Tottenham Hotspur tersebut.
Pada musim panas kemarin, sosok Alderweireld dirumorkan akan pergi dari Tottenham. Sang pemain disebut ingin angkat kaki setelah mengalami friksi dengan sang manajer, Mauricio Pochettino.
Alderweireld sendiri disebut menjadi target transfer Manchester United di musim panas kemarin. Namun sang pemain gagal didaratkan oleh setan merah, sehingga mereka berencana untuk mencoba merekrut sang pemain kembali di bulan Januari nanti.
Namun dilansir Mirror, United akan mendapatkan pesaing baru untuk tanda tangan Alderweireld. Juara La Liga, Barcelona disebut juga tertarik akan bek Timnas Belgia tersebut.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui situasi transfer Alderweireld.
Krisis Bek
Menurut laporan tersebut, alasan mengapa Barcelona mengincar jasa Alderweireld karena mereka tengah mengalami krisis bek tengah.
El Barca sendiri tengah kehilangan sosok Samuel Umtiti yang mengalami cedera pada bagian lututnya. Umtiti diperkirakan baru comeback di tahun 2019 sehingga absennya sang bek tangguh berpotensi mengganggu kestabilan Barca.
Selain itu baru-baru ini pelapis Umtiti, Thomas Vermaelen juga ikut mendapatkan cedera. Alhasil Barca menilai kebutuhan utnuk membeli bek tengah baru memiliki tingkat urgensitas yang tinggi.
Solusi Jangka Panjang
Namun Barcelona sendiri membeli Alderweireld sebagai solusi jangka pendek. Mereka akan menjadikan sang bek sebagai rencana jangka panjang mereka.
Barcelona belakangan ini tengah dicemaskan dengan penurunan performa Gerard Pique. Pilar pertahanan Las Azulgrana itu terlihat jelas mengalami penurunan performa sehingga mereka butuh pilar baru untuk menggantikan Pique.
Alderweireld sendiri dikenal sebagai salah satu bek tertangguh di ajang Premier League dalam beberapa tahun terakhir. Alhasil mereka merasa sang pemain bisa menjadi tumpuan baru lini pertahanan Las Azulgrana.
Gerak Cepat
Toby Alderweireld sendiri kontraknya akan habis di musim panas tahun depan. Alhasil Barcelona tengah mengupayakan mendapatkan tanda tangan sang pemain secepatnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 23 Januari 2026 06:045 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
-
Liga Inggris 23 Januari 2026 02:00Gagal Gaet Marc Guehi, Liverpool Alihkan Target ke Bek Cepat Milik Tottenham
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Januari 2026 07:46 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 07:32 -
Liga Eropa UEFA 23 Januari 2026 07:25 -
Liga Eropa UEFA 23 Januari 2026 07:09 -
Liga Eropa UEFA 23 Januari 2026 07:01 -
Liga Champions 23 Januari 2026 04:59
MOST VIEWED
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Tak Pernah Disentuh Ruben Amorim di MU: Duduk Penuh Saksikan Tim Akademi
- Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
- Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481371/original/037143900_1769091608-Presiden_Prabowo_Subianto_di_WEF-3.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481376/original/075507400_1769092696-WhatsApp_Image_2026-01-22_at_21.15.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5212278/original/085926800_1746607936-Inter_Milan_vs_Barcelona-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478810/original/094393800_1768927580-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5456859/original/027443500_1766978470-Bahlil_Lahadalia.jpeg)

